Nasi Uduk sudah menjadi makanan favorit orang Jakarta sejak lama. Banyak Nasi Uduk enak di Jakarta yang bisa ditemukan. Tak heran kenapa banyak yang suka, menu ini ternyata sudah ada sejak abad ke 14. Nasi Uduk berasal dari tanah Melayu, datang ke Jakarta dibawa oleh pedagang-pedagang. Lauk pendamping Nasi Uduk boleh beragam, tapi karakteristik Nasi Uduk di mana saja tetap sama. Nasi yang digunakan diolah dengan cara diaron dan dikukus dengan santan serta berbagai bumbu. Lauk yang paling sering disajikan bersama Nasi Uduk, antara lain tahu, tempe, ayam, atau telur dadar. Menu ini cocok untuk dimakan kapanpun, baik pagi, siang, atau malam. Jika butuh referensi tempat makan Nasi Uduk enak di Jakarta, kamu bisa mendatangi 7 tempat berikut ini!
1. Nasi Uduk Kebon Kacang Zainal Fanani
Kalau jalan-jalan ke Kebon Kacang di Tanah Abang, kamu akan menemukan banyak warung Nasi Uduk. Tapi sebenarnya hanya ada satu tempat yang menjadi pelopor Nasi Uduk yang membuat Kebon Kacang populer, yaitu Nasi Uduk Kebon Kacang Zainal Fanani. Tempat makan Nasi Uduk enak di Jakarta ini sudah buka dari tahun 1967. Warungnya selalu ramai sampai sekarang. Satu porsi Nasi Uduk di sini besarnya sama seperti kepalan tangan orang dewasa. Nasinya dibungkus daun pisang yang menambah harum aromanya. Tekstur nasinya sempurna, tidak terlalu lembek atau keras. Cocok dimakan bersama aneka lauk yang disediakan, ada ayam goreng kampung, tahu tempe, dan yang paling enak ada paru serta jeroan.
Nasi Uduk Kebon Kacang Zainal Fanani
- Jl. Kebon Kacang 8 No. 5, Tanah Abang, Jakarta. Telp. (021) 31903863.
- Ruko Jalur Sutera 29D, Jl. Jalur Sutera, Serpong Utara, Tangerang. Telp. (021) 53140657.
2. Nasi Uduk Babi Buncit
Biasanya Nasi Uduk disajikan dengan lauk pauk khas Indonesia. Tapi Nasi Uduk Babi Buncit berani tampil beda. Kali ini, nasi yang dikukus pakai santan ini dihidangkan dengan daging babi. Kamu tidak akan menyesal mencoba Nasi Uduk enak di Jakarta ini karena dagingnya begitu garing. Paket spesialnya sangat recommended untuk dipesan karena isinya lengkap, ada babi panggang, telor dadar, kentang, telur semur, kerupuk, sambal kacang, dan sambal bawang.
Lokasi:
Nasi Uduk Babi Buncit
Food Plaza, Jl. Outer Ring Road, Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Telp. 0823 82828287.
3. Nasi Uduk Ibu Jum
Warga Kelapa Gading pasti tak asing dengan Nasi Uduk Ibu Jum. Tempat makan Nasi Uduk enak di Jakarta ini sangat terkenal. Tempat ini jadi tujuan yang tepat untuk kamu yang sedang ingin menyantap masakan rumahan. Pilihan lauknya sangat variatif. Mulai dari bakwan jagung, sayur asem yang segar, ayam kalasan yang sama sekali tidak alot, sampai ada tumis bunga pepaya khas Sulawesi. Semuanya itu cocok saat disantap bersama Nasi Uduk yang begitu pulen dan terasa gurih.
Lokasi:
Nasi Uduk Ibu Jum
- Jl. Kelapa Hybrida Raya Blok QK 1 No. 1, Kelapa Gading, Jakarta.
- Jl. Pantai Indah Kapuk Boulevard, Pantai Indah Kapuk, Jakarta.
4. Nasi Uduk Gondangdia
Satu lagi Nasi Uduk enak di Jakarta legendaris yang bisa dicoba, yaitu Nasi Uduk Gondangdia. Restoran ini sudah ada sejak tahun 1993. Bentuk nasinya cukup unik, kerucut seperti tumpeng, tapi lebih ramping dan dibungkus dengan daun pisang. Kamu bebas memilih lauk yang diletakkan di etalase kaca. Ayam goreng dan parunya jadi lauk terfavorit di sini. Jangan lupa menyantap menu ini dengan sambal gorengnya yang sedap.
Lokasi:
Nasi Uduk Gondangdia
- Jl. Cikini 4, Cikini, Jakarta. Telp. (021) 98566900.
5. Nasi Uduk Ibu Sum
Ada yang unik di Nasi Uduk Ibu Sum Mangga Dua, jam buka tempat makan ini dimulai dari jam 10 malam sampai jam 3 pagi. Cocok sekali buat tempat isi perut pulang lembur atau clubbing. Meski baru buka di malam hari, banyak sekali pengunjung yang memadati restoran Nasi Uduk enak di Jakarta ini. Sebagai teman untuk menyantap Nasi Uduk, tempat ini menyediakan 34 jenis lauk pauk serta sayuran yang bisa dipilih. Mulai dari lele, berbagai macam telur, tumis kikil, pindang, semur, semuanya begitu lezat. Jenis sambalnya pun bermacam-macam, ada sambal teri, sambal kacang, dan sambal tempe. Tidak hanya Nasi Uduk, di sini kamu juga bisa menikmati Lontong Sayur yang kelezatannya tidak tertandingi.
Lokasi:
Nasi Uduk Ibu Sum
Jl. Mangga Dua Raya No. 51A, Mangga Dua, Jakarta. Telp. 0813-1725-5702.
6. Nasi Uduk Kota Intan
Saat malam, Jalan Samanhudi di Pasar Baru memang selalu ramai dengan warung tenda. Salah satu warung yang paling terkenal di sana adalah Nasi Uduk Kota Intan. Begitu masuk, kamu akan disambut dengan jejeran lauk. Setelah memilih lauk yang kamu mau, lauk tersebut akan digoreng dan disajikan panas untukmu. Nasi Uduk enak di Jakarta yang bisa kamu temukan di sini harumnya sampai merasuki hidung. Rasanya gurih dan terasa makin nikmat dengan taburan bawang goreng serta tambahan sambal kacang. Tak perlu bingung memilih lauknya, ayam goreng di sini sangat pas di lidah. Walaupun menggunakan ayam kampung, tapi dagingnya tetap empuk saat digigit.
Lokasi:
Nasi Uduk Kota Intan
Jl. Kyai Haji Samanhudi, Pasar Baru, Jakarta.
7. Nasi Uduk Baba
Siapa sangka di kawasan Pondok Indah ada tempat makan Nasi Uduk Betawi. Tepatnya di Haji Nawi, ada Nasi Uduk Baba yang siap memanjakan kamu dengan sepiring nasi hangat, pulen, dan wangi, dan aneka lauk pauk yang Betawi banget. Kamu pasti puas menyantap bakwan, bihun, telur semur, ayam goreng, dan sambal yang menemani Nasi Udukmu. Ada satu lagi yang tidak boleh dilewatkan, yaitu semur jengkol. Meski wanginya semerbak, tapi rasanya akan membuatmu terlena.
Lokasi:
Nasi Uduk Baba
Jl. H. Nawi No. 29, Pondok Indah, Jakarta.
Bagaimana menurutmu referensi Nasi Uduk enak di Jakarta yang kita bahas di atas? Adakah yang menarik perhatianmu? Atau kamu sudah punya tempat makan Nasi Uduk favorit? Bagikan yuk di Nibble. Buat yang belum tahu Nibble, bisa klik di sini!
SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA