Makanan Ini Jadi Bukti Bahwa Kuliner Kaki Lima Adalah Nikmat Surga yang Sebenarnya!


Orang-orang sering berujar bahwa makanan mahal di restoran bintang lima adalah makanan yang penuh prestige. Dibuat dari bahan-bahan pilihan dan diolah oleh tangan chef yang memiliki lisensi kelas dunia membuat apapun makanan yang mereka sajikan dipandang enak oleh masyarakat.

Padahal, kalau boleh jujur nih, makanan ternikmat yang paling cocok untuk rakyat Indonesia bukanlah yang disajikan di restoran terkenal itu. Untuk lidah lokal rakyat kita, surga kuliner sebenarnya malah terletak di makanan pinggir jalan khas kaki lima!

1. Meski nggak setenar Spaghetti Italia, mi instan bikinan abang burjo juga tak kalah juara kok rasanya!

Spaghetti Italia emang makanan yang tenar di seluruh dunia. Namun untuk lidah orang Indonesia, mi instan bikinan abang-abang burjo jelas lebih juara! Kenikmatan mi instan bikinan abang-abang burjo emang udah jadi legenda di kalangan lidah rakyat Indonesia

2. Gurihnya soto ayam nyatanya sangat dipuja oleh pecinta kuliner Indonesia. “Ini baru makanan,” kata mereka

Indonesia memang terkenal dengan bumbu masakan yang rasanya ‘wah’. Bahkan soto ayam pinggir jalan yang dijual Rp. 7000 hingga Rp. 10.000-an itu aja rasanya nggak kalah sama restoran bintang lima. Lebih enak soto ayam pinggir jalan malah. Hehe

3. Sate ayam jelas jadi makanan yang dicintai masyarakat kita. Rasanya cocok sama lidah orang Indonesia

Ini sih makanan favorit orang Indonesia. Hampir semua orang Indonesia suka makan sate ayam. Hidup sate ayam abang pedagang pinggir jalan!

4. Kerak telor jadi jawara kuliner di tanah Betawi, lidah lokal mah sukanya yang begini!

Kamu yang udah lama tinggal di Jakarta pasti khatam dengan makanan enak yang satu ini. Bagi lidah betawi, kerak telor adalah makanan lokal yang punya cita rasa tinggi!

5. Eits, jangan salah. Olahan bakso pedagang kaki lima kita jauh lebih nikmat dari makanan di restoran dengan menu aneh-aneh itu

Makanan di restoran bintang lima memang punya menu yang beragam. Namun untuk urusan rasa, bakso abang pedagang kaki lima jelas jauh lebih dicinta. Udah harganya murah, dapet banyak pula. Saat musim hujan datang, bakso adalah makanan paling nikmat sedunia. Makan bakso sambil memandangi rintik hujan bikin rasa baksonya jadi istimewa!

6. Ketoprak Jakarta juga tak kalah menggugah selera makan, kok. Rasanya… Waah, jangan ditanya 

Betawi nggak cuma punya Kerak Telor doang. Ada Ketoprak Jakarta yang rasanya rasanya khas itu yang juga jadi primadona makanan rakyat Jakarta!

7. Meski sering dibilang nggak sehat, nyatanya untuk urusan rasa, gorengan mas-mas pedagang kaki lima tetap dicinta!

Yah, gorengan emang sering dibilang makanan nggak sehat karena banyak minyaknya. Namun hal itu tak mencegah masyarakat kita menikmati gorengan, kok. Bahkan gorengan jadi salah satu makanan pinggir jalan paling laris dibeli di seluruh penjuru nusantara. Murah, sih… Hehe.

8. Bubur ayam adalah salah satu makanan favorit buat sarapan. Dimana belinya? Paling enak jelas di pedagang kaki lima

Tak perlu bingung nyari menu sarapan. Toh banyak mas-mas pedagang kaki lima yang menjual bubur ayam buat sarapan pagi dengan rasa yang nggak perlu ditanya enaknya!

9. Bisa jadi menu favoritmu adalah nasi pecel khas pedagang kaki lima, yang rasanya cocok di lidah mahasiswa

Untuk menu makanan pedagang kaki lima, siapa sih yang bisa menolak enaknya pecel? Apalagi pecel khas madiun yang antara pedas, manis dan gurihnya pas itu. Wiiih… Murahnya juga ngak ketulungan. Mahasiswa mah jelas suka!

Share:

Daftar 5 Wisata Laut Indonesia yang Cocok Jadi Tujuan Berlibur



Memiliki kekayaan alam bawah laut yang melimpah, menjadikan Indonesia sebagai negara dengan potensi pariwisata yang baik. Ada lebih dari 17.000 pulau dengan 2 per 3 wilayahnya terdiri dari perairan, membuat Indonesia terkenal dengan wisata bawah lautnya. Banyaknya biota laut dan terumbu karang yang hidup, membuat wisata bawah laut Indonesia sebagai salah satu yang terbaik didunia sehingga memiliki daya tarik wisatawan asing atau lokal. Dilansir dari web resmi Kementerian Pariwisata terdapat beberapa wisata Taman Laut di Indonesia yang bisa dijadikan tujuan wisata, mulai dari pesisir laut sampai bawah laut.


1. Taman Laut Siladen

Pulau ini berada di wilayah kota Manado dan sebelah arah timur laut Pulau Bunaken. Pulau Siladen menjadi pulau yang sangat dikenal dan menjadi ikon wisata laut terdepan yang sangat diminati oleh pungunjung, baik wisatawan domestik maupun asing. Taman Laut pulau Siladen memiliki keindahan pasir putih dan terumbu karangnya. Selain itu, keanekaragaman biota laut dengan berbagai jenis, bentuk serta warna juga menghiasi bagian bawah laut. Snorkling tentunya menjadi aktivitas paling menarik yang bisa dilakukan oleh wisawatan saat berada pulau ini.


2. Taman Laut Bunaken

Memiliki luas area sebesar 89.065 hektar yang terdiri dari lima pulau yakni Pulau Bunaken, Pulau Mentehage, Pulau Siladen, Pulau Naen dan Pulau Manado Tua, membuat Taman Nasional Bunaken memiliki lebih dari 20 titik tempat penyelaman (diving spot) yang bisa dijelajahi. Selain itu, terdapat under water great walls atau biasa dikenal dengan hanging walls yang terdiri dari dinding-dinding karang besar berbentuk vertikal dan melengkung ke atas yang menjadi sumber makanan bagi ikan-ikan di sana. Hal inilah yang menyebabkan lebih dari 3000 spesies ikan hidup di sana.


3. Taman Laut Togean

Terletak di Kabupaten Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah, Taman Laut Togean memiliki lebih dari 300 titik penyelaman. Tidak hanya dihiasi oleh koral warna-warni, atol, barier (tebing bawah laut), ikan karang hingga ikan hiu, pemandangan bawah laut Togean juga dihiasi oleh bangkai pesawat B24 yang tenggelam pada masa Perang Dunia II. Bangkai pesawat selebar 17 meter dan panjang 22 meter itu, kini menjadi tempat tinggal biota laut. Selain itu, terdapat spot unggulan yakni bernama Appolo berada di pulau Una-una yang di dalam perairannya terdapat ribuan ikan barracuda. Berenang bersama ikan baraccuda dengan arus yang tenang, tentu menjadi aktivitas yang sering dilakukan oleh wisawatawan di pulau ini.


4. Taman Laut Takabonerate

Memiliki kawasan atol (kumpulan terumbu karang yang berbentuk melingkar) terbesar ketiga di dunia, taman laut Takabonerate menjadi destinasi wisata bawah laut yang sangat populer oleh wisatawan domestik maupun asing. Taman Laut yang memiliki 25 pulau kecil ini menyimpan banyak keindahan biota laut, sehingga pada tahun 2005 Taman Laut Takabonerate dicalonkan ke UNESCO sebagai situs warisan dunia. Di sini, snorkeling, berjemur, dan memancing menjadi aktivitas yang sering dilakukan oleh wisatawan.


5. Taman Laut Pulau Pantar

Dihiasi oleh ragam terumbu karang warna-warni dan ragam spesies ikan seperti yang paling populer di sana yakni flasher, karang, dan pelagis pada bawah lautnya, membuat aktivitas diving menjadi sangat diminati oleh wisatawan domestik maupun asing. Taman Laut Pantar sendiri memiliki 18 titik penyelaman, di antaranya Baruna's, Cave Point, Three Coconut, hingga Rahim's Point. Sementara itu, di Selat Pantar sendiri memiliki 26 titik penyelaman yakni Fallt Line, Peter's Prize, Crocodile Rock, Cave Point, Baeylon, The Edge, The Arch, The Pacth, Nite Delht, Kal,s Dream, The Ball, Trip Top, The Mlai Hall, No Man's Land, Half Moon Bay dan The Cathedral.

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

10 MAKANAN KHAS NTT RASANYA ENAK BANGET JARANG ORANG TAU



Anda ingin berwisata kuliner di NTT tapi bingung untuk mecoba makanan apa? Jangan ragu dan janganlah takut! Di sini Anda akan mendapatkan rekomendasi makanan khas NTT yang enak dan wajib harus dicoba!

1. Kolo

Makanan khas NTT yang pertama wajib Anda coba adalah Kolo. Kolo adalah sebutan untuk hidangan nasi bakar di NTT. Kolo biasanya dimasak didalam bambu yang nantinya ditaruh diatas bara api untuk dibakar.

Untuk proses pembuatanya, beras dimasukan kedalam bambu muda dengan panjang kira – kira 30 cm. Di dalam bambu, beras dicampur dengan air dan bumbu – bumbu. Kemudian bambu yang berisi beras, air dan bumbu ini ditaruh berdiri di bara api untuk dibakar. Jangan lupa tutup lubang termpat memasukan beras pada bambu dengan daun pisang.

Proses membakar bambu diatas bara api ini memakan kira – kira setengah jam. Setelah matang, kolo dikeluarkan dari bambu dan digulung dengan daun sebagai bungkus.

Kolo biasanya dikonsumsi pada acara – acara adat. Kolo merupakan menu utama cocok untuk disantap bersama dengan sayur dan lauk apa saja.


2. Catemak Jagung

Untuk makanan khas NTT berikutnya adalah Catemak Jagung. Catemak jagung dinilai sehat karena bahan – bahannya yang natural dan biasanya dihidangkan sebagai makanan penutup. Walaupun sebagai makanan penutup, Catemak jagung memiliki rasa asin dan gurih.

Catemak jagung dibuat dari bahan jagung, kacang tanah, kacang hijau dan kadang juga ditambah dengan labu ataupun sayur – sayuran. Bahan – bahan tadi direbus dengan air yang telah dibumbui dengan gram dan bumbu penyedap.

Jika dicari komparasinya catemak jagung itu mirip dengan kolak cara masak dan penampilannya, karena setelah matang catemak jagung akan memiliki kuah coklat.

Catemak jagung ini biasanya dimakan sebagai hidangan penutup pada saat sarapan dan makan siang.


3. Jagung Bose

Wah ternyata makanan khas NTT ada satu lagi yang berbahan dasar jagung, yaitu jagung bose. Bagi Anda yang tidak tau, NTT adalah salah satu tempat di Indonesia sebagai daerah jagung. Jadi jangan heran jika banyak makan dari NTT yang berbahan jagung.

Jagung Bose ini adalah makan yang bisa digunakan sebagai pengganti nasi. Jagung bose umumnya terdiri dari jagung dan kacang – kacangan yang dimasak dengan santan. Walaupun begitu banyak variasi dari masakan ini, biasanya disesuaikan dengan selera masing – masing.

Cara memasak jagung bose adalah dengan memasak air pada panci hingga mendidih, masukan kacang – kacangan (biasanya kacang merah dan kacang tanah). Setelah kacang empuk masukan jagung kedalam panci, Anda juga bisa menambahkan bahan lain seperti labu dan sayur – sayuran.

Apa bila bahan – bahan tadi sudah matang, campurkan santan lalu berilah garam dan bumbu penyedap kedalamnya. Biarkan sampai kuah agak menyusut dan terserap oleh bahan – bahan, setelah itu angkat dan jagung bose siap disajikan.

Biasanya jagung bose disajikan dengan lauk daging (ayam atau sapi). Daging ini bisa dicampurkan pada saat memasak ataupun dipisah sebagai toping.


4. Se’i Daging Sapi Asap

Pada dasarnya makanan khas NTT ini mirp dengan daging asap (smoked beef) pada kuliner barat. Perbedaanya adalah pada proses pembakarannya.

Jika Anda tidak tau, pengasapan daging biasanya dilakukan untuk membuat daging menjadi tahan lama saat disimpan. Proses pengasapan ini biasanya ditujukan untuk menghilangkan kelembaban pada daging dan menghalangi bakteri pembusuk makanan untuk berkembang.

Se’i berarti daging tipis yang memanjang dalam bahasa Pulau Rote. Dari nama ini bentuk se’i memang daging yang dipotong memanjang sebelum dilakukan proses pengasapan. Pada awalnya di Pulau Rote, se’i menggunakan bahan daging buruan seperti rusa dan babi hutan. Namun pada masa kini, se’i dapat disesuaikan dengan daging sapi.

Hal yang membedakan se’i daging sapi ini dengan daging sapi asap biasa adalah penggunaan arang dan kayu tanaman kosambi. Pengasapan menggunakan kosambi akan memberikan aroma dan sensasi berbeda jika dibandingkan daging sapi asap biasa.

Proses pembutannya dimulai dengan melumuri daging sapi dengan garam, bumbu seperit lada dan penyedap rasa, serta madu timor yang bisa dijumpai di NTT. Sisihkan daging untuk menyerap bumbu dan biarkan selama beberapa jam.

Sebelum memulai pembakaran iris daging mejadi panjang – panjang dengan ketebalan sekitar 2- 3 cm. Setelah siap dengan bara dari kayu kosambi, tutupi bara dengan daun tanaman kosambi atau daun kosambi ditempelakan ke daging sapi agar yang menyentuh daging hanya hawa panas dan asap dari asal pembakaran.

Biasanya posisi daging sapi ini digantung diatas bara agak tinggi supaya tidak terkena apinya. Setelah berjam – jam proses pengasapan, se’i daging sapi asap siap dikonsumsi.


5. Ikan Kuah Belimbing

Jika Anda mencari makanan khas NTT yang segar, gurih dan berkuah, Anda bisa mencoba sajian ikan kuah belimbing.

Ikan kuah belimbing biasanya terbuat dari ikan tongkol yang dimasak seperti sop namun dengan tambahan bumbu – bumbu halus spesial dan juga buah belimbing yang diiris tipis.

Bumbu – bumbu yang biasa digunakan untuk masakan ini adalah bumbu halus yang terdiri dari kunyit, merica, garam, gula pasir, jahe, bawang merah, bawang putih, cabe keriting, belimbing wuluh, daun bawang, daun jeruk purut dan juga serai, jika masih kurang nendang Anda boleh menambahkan bumbu penyedap secukupnya.

Ikan kuah belimbing memilki profil rasa asam segar namun tetap gurih dan menggigit. Terkadang selain ada irisan belimbing, ada juga sayuran – sayuran lain yang ditambahkan. Resep biasanya bisa disesuaikan sesuai selera.


6. Rumpu Rampe

Rumpu rampe adalah makanan khas NTT yang berupa tumisan campur antara daun pepaya dan bunga pepaya. Tumisan ini biasanya disajikan di rumah – rumah sebagai hidangan sayur favorit.

Massakan ini biasanya terdiri dari daun dan bunga papaya yang ditumis dengan tambahan bawang merah, bawang putih, cabe merah dan bahkan cabe rawit jika Anda menyukai rasa pedas. Semua bahan tadi ditumis dengan bumbu seperti garam dan gula serta rempah – rempah lain.


7. Lawar Ikan

Lawar ikan adalah hidangan yang mengandung ikan segar yang tidak dimasak. Bagi Anda yang takut untuk memakan ikan mentah, janganlah takut! Hidangan ini dijamin aman dan enak.

Lawar ikan biasanya terbuat dari ikan laut yang dipotong tipis – tipis dan dibersihkan lalu direndam dalam campuran cuka dan jeruk nipis. Dalam rendaman ini bakteri akan mati dan ikan menjadi “matang”. Tanda bahwa ikan siap dikonsumsi adalah warna ikan yang berubah menjadi putuh susu.


8. Pelepah Manuk

Pelepah Manuk awalnya adalah hidangan khas NTT yang diolah dari burung, namun lama kelamaan makanan ini menggunakan bahan ayam walaupun dengan bumbu yang sama.

Ayam ataupun burung pada pelepah manuk biasanya dimasak dengan cara dibakar baru nanti akan dimasukan dalam panci yang sudah berisi bumbu – bumbu dan rempah – rempah yang sudah ditumis.

Setelah ayam ataupun burung masuk ke panci dengan bumbu dan rempah, tambahkan santan lalu masak sampai daging ayam ataupun burung meresap campuran santan, bumbu dan rempah. Setelah kuah mengental angkat dan pelepah manuk siap disantap.


9. Sambal Teri Khas NTT

Sambal teri sebenarnya adalah sambal khas NTT. Tapi karena kepopulerannya, banyak daerah mengadopsi sambal ini. Karena populer, pada jaman sekarang Anda bisa menemui sambal ini dibanyak tempat makan seluruh Indonesia.

Cara pembuatan sambal teri ini sangat simple, Anda bahkan bisa membuatnya di rumah. Pertama – tama campur cabai rawit dan cabe merah, uleg bersama dengan potongan tomat dan bawang putih serta bawang merah. Tumis campuran itu bersama dengan ikan teri. Setelah teri matang ankat dan tiriskan. Sebelum disajikan, peras jeruk nipis diatasnya agar memberi sensasi asam.

Resep ini bisa disesuaikan menurut selera dan sekarang variasi dari sambal ini dapat Anda tenemukan di rumah – rumah.


10. Karmanaci

Karmanaci adalah hidangan daging khas NTT. Sebagai makanan khas NTT, Karmanaci tergolong favorit dan populer.

Karmanaci terdiri dari daging sapi cincang yang ditumis bersama bumbu – bumbu. Namun daging ini sebelum ditumis direbus dulu dengan rempah, gram, gula dan bumbu lain. Karmanaci terasa empuk dan enak karena dua proses ini.

Untuk proses perebusan biasanya daging direbus dengan gula, gram, kecap manis, kecap asin, jahe dan lada. Jika daging sudah empuk, maka siap untuk ditumis bersama dengan bawang putih, bawang merah, ketumbar, lada, gula dan air asam. Jika aroma tumisan sudah wangi dan daging sudah meresap bumbu – bumbu, karmanaci siap disajikan.

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

5 Tempat Wisata Danau Terindah di Indonesia

Karena lokasinya yang berada di garis khatulistiwa, Indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah. Indonesia tidak hanya memiliki keindahan pantai, tetapi juga gunung dan danau yang memukau. Pada artikel ini akan dibahas 5 Tempat Wisata Danau Terindah di Indonesia, diantaranya: Danau Kelimutu, Danau Ranu Kumbolo, Danau Sentani, Danau Toba dan Danau Labuan Cermin. Kelima Tempat Wisata ini akan ditampilkan juga dalam Google map sehingga Anda dapat dengan mudah mengetahui posisi Tempat Wisata tersebut. Selain itu, ditampilkan juga lokasi H.Hasan Aroeboesman Airport, Juanda International Airport, Sepinggan International Airport, Silangit Airport, Sentani Airport, Terminal Minak Kocar, Terminal Entrop, Terminal Antar Lintas Sumatera (ALS) serta Stasiun Jatiroto,  sehingga memudahkan Anda yang akan merencanakan perjalanan ke Tempat Wisata tersebut. Anda juga langsung dapat mengecek harga dan membeli tiket pesawat dari kota asal Anda ke daerah tujuan dan memesan voucher hotel di daerah tujuan pada halaman yang sama. Berikut 5 Tempat Wisata Danau Terindah di Indonesia :


1. Danau Kelimutu Tempat Wisata Menakjubkan di Nusa Tenggara Timur

Danau Kelimutu adalah danau kawah yang terletak di puncak Gunung Kelimutu (gunung berapi) yang terletak di Pulau Flores, Provinsi NTT, Indonesia. Lokasi gunung ini tepatnya di Desa Pemo, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Danau ini dikenal dengan nama Danau Tiga Warna karena memiliki tiga warna yang berbeda, yaitu merah, biru, dan putih. Walaupun begitu, warna-warna tersebut selalu berubah-ubah seiring dengan perjalanan waktu. Air di salah satu tiga kubangan berwarna merah dan dapat menjadi hijau tua serta merah hati; di kubangan lainnya berwarna hijau tua menjadi hijau muda; dan di kubangan ketiga berwarna coklat kehitaman menjadi biru langit. Luas ketiga danau itu sekitar 1.051.000 meter persegi dengan volume air 1.292 juta meter kubik. Batas antar danau adalah dinding batu sempit yang mudah longsor. Dinding ini sangat terjal dengan sudut kemiringan 70 derajat. Ketinggian dinding Tempat Wisata danau ini berkisar antara 50 sampai 150 meter.

2. Danau Ranu Kumbolo Tempat Wisata Istimewa di Jawa Timur

Ranu Kumbolo merupakan sebuah Tempat Wisata danau gunung yang berada di kabupaten Lumajang. Tepatnya berada di Kaki Gunung Semeru, Ranu Kumbolo menawarkan keindahan surga dunia di Jawa Timur. Danau Ranu Kumbolo yang juga masuk kedalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Ranu Kumbolo adalah sebuah danau air tawar yang memiliki luas sekitar 15 hektar dan terletak di ketinggian sekitar 2400 meter diatas permukaan laut sehingga kawasan disini sangat sejuk cenderung dingin. Hobi hiking yang banyak disukai para petualang untuk mendaki Gunung Semeru akan dihibur dengan kehadiran Danau Ranu Kumbolo ini karena memang menjadi salah satu spot untuk beristirahatnya para pendaki gunung. Danau Ranu Kumbolo yang memiliki ketinggian 2400mdpl ini menjadi danau tertinggi di pulau jawa yang memiliki keindahan tiada tara, untuk mencapai danau ini anda harus mendaki dengan jarak puluhan kilometer yang akan ditempuh kurang lebihnya 4jam yang dimulai dari basecamp ranu pane yang berlokasi dikabupaten lumajang.


3. Danau Sentani Tempat Wisata yang Unik di Papua

Danau Sentani merupakan danau terbesar di Papua. Danau seluas 9.360 hektar ini terbentang antara Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura dan berada pada ketinggian 75 mdpl. Kawasan Danau Sentani sendiri berada di bawah lereng Pegunungan Cagar Alam Cycloops. Dari Jayapura berjarak sekitar 50 km. Danau Sentani merupakan danau vulkanik. Sumber air Danau Sentani berasal dari 14 sungai besar dan kecil dengan satu muara sungai yaitu Jaifuri Puay. Dasar perairan Danau Sentani terdiri dari substrat lumpur berpasir (humus). Tempat Wisata ini mempunyai kekayaan biota laut yang beragam. Masyarakat sekitar pun telah memanfaatkannya untuk budidaya ikan air tawar. Terdapat sekitar 30 spesies ikan air tawar yang menghuni perairan Danau Sentani dengan 4 species diantaranya merupakan endemik Danau Sentani yaitu ikan gabus Danau Sentani, ikan pelangi Sentani, ikan pelangi merah dan hiu gergaji. Salah satu keunikan utama dari Danau Sentani adalah keberadaan pulau di dalamnya. Bukan cuma satu atau lima, tapi 22 pulau yang tersebar di Danau Sentani.


4. Danau Toba Tempat Wisata yang Mempesona di Sumatera Utara

Danau Toba merupakan keajaiban Tempat Wisata alam menakjubkan di Pulau Sumatera. Sulit membayangkan ada tempat yang lebih indah untuk dikunjungi di Sumatera Utara selain danau ini. Danau Toba adalah danau berkawah seluas 1.145 kilometer persegi. Di tengahnya berdiam sebuah pulau dengan luas yang hampir sebanding dengan luas negara Singapura. Danau Toba sebenarnya lebih menyerupai lautan daripada danau mengingat ukurannya. Oleh karena itu, Danau Toba ditempatkan sebagai danau terluas di Asia Tenggara dan terbesar kedua di dunia sesudah Danau Victoria di Afrika. Danau Toba juga termasuk danau terdalam di dunia yaitu sekira 450 meter. Danau Toba diperkirakan para ahli terbentuk setelah letusan gunung api super sekira 73.000-75.000 tahun lalu. Pulau Samosir adalah pulau yang unik karena merupakan pulau vulkanik di tengah Danau Toba. Ketinggiannya 1.000 meter di atas permukaan laut. Meskipun telah menjadi tempat tujuan wisata sejak lama, Samosir merupakan keindahan alam yang belum terjamah.


5. Danau Labuan Cermin Tempat Wisata yang Indah di Kalimantan Timur

Danau Labuan Cermin merupakan salah satu Tempat Wisata mempesona yang terletak di Desa Biduk-Biduk, Kabupaten Berau, Propinsi Kalimantan Timur. Danau ini berada di bawah naungan Lembaga Masyarakat Labuan Cermin (Lekmalamin). Danau ini terkenal karena kejernihan air nya yang sangat bening. Bahkan ketika terdapat objek diatas danau tersebut nampak seperti diatas kaca, dan ranting ranting yang terdapat di dasar danau dapat terlihat sangat jelas sekali. Labuan Cermin ini dikelilingi oleh hutan bakau dan bukit-bukit tinggi sebagai salah satu sumber air tawar di danau dengan jenis air ini. Air tawar disini, sebelum mengalir ke air laut, terperangkap dahulu di Danau Labuan Cermin. Warna air di danau ini bergradasi dari biru tua, biru muda, putih dan hijau di area luar danau. Dasar danau pun bisa Anda lihat dengan jelas dari atas permukaan air padahal kedalaman danau ini lebih dari 3 m. Anda bisa berenang, menyelam maupun snorkeling di tempat ini.

Share:

Meski Dianggap Aneh, 5 Kuliner Daging Rusa Ini Pantas Dicoba


Sebagian orang masih cukup awam dengan olahan berbahan dasar daging rusa karena mereka umumnya merasa lebih familiar dengan menu sapi ataupun kambing. Namun, jangan salah! Menu berbahan dasar rusa saat ini sudah mulai digandrungi karena cita rasanya yang kuat dan berbeda dari daging pada umumnya. Pastikan untuk mengolahnya dengan benar agar konsistensi dari daging rusa menjadi lebih lunak dan lezat untuk dinikmati.

Untuk kamu yang penasaran mengenai hidangan berbahan dasar daging rusa, simak yuk apa saja!


1. Healthy venison stew

Untuk menu makan malam, hidangan yang satu ini wajib untuk menjadi pilihan utama dalam mencicipi olahan daging rusa. Makanan berkuah ini memang memiliki cita rasa yang cukup khas dan kaya karena beberapa komposisi di dalamnya seperti bubuk bawang putih, bubuk bawang merah, basil, dan oregano. Proses pengolahan daging rusa pun harus sesuai agar lunak saat dimakan.


2. Venison bolognese

Menu bolognese ternyata tidak hanya dapat dinikmati bersama dengan pasta dan daging sapi sebagai kombinasi lezatnya, melainkan juga dapat dikombinasikan bersama dengan pasta dan daging rusa. Tentunya dengan tambahan beberapa bahan seperti wortel, bawang merah, dan tomat tentunya akan semakin lezat dan menggugah selera.


3. Venison steaks with sloe gin and blackberry sauce

Tidak hanya daging sapi yang dapat diolah menjadi steak, tetapi ternyata daging rusa pun dapat diolah menjadi steak lezat nan menggoda dengan cita rasa yang berbeda. Menu ini memiliki saus yang unik dan terasa sangat segar yaitu dengan tambahan saus blueberry. Pada beberapa menu juga ditambahkan sloe gin, yaitu sejenis wine merah. Tetapi, untuk komposisi tersebut dapat ditentukan oleh selera masing-masing.


4. Rich venison pie

Jika umumnya bila kita mengonsumsi pie akan mendapatkan kejutan berupa soup ataupun daging sapi didalamnya, tetapi dalam menu ini kita akan menemukan beberapa komposisi menarik didalam sup yang satu ini. Daging rusa yang diolah sedemikian rupa sebagai isian dari pie ini tentu akan semakin menambah cita rasa tersendiri dalam menu yang satu ini.


5. Venison burgers with fried pears

Menu burger mungkin sudah sangat familiar dengan berbagai bahan didalamnya, apalagi dengan tambahan beef burger. Tetapi, dalam menu ini tentunya beef yang digunakan adalah daging rusa dengan tambahan buah pir yang telah digoreng terlebih dahulu. Tentunya rasa yang dihasilkan akan lezat dan menggugah selera.


Nah, 5 olahan berbahan dasar daging rusa diatas dapat menjadi rekomendasi bagi kamu untuk mencicipi menu rusa yang berbeda. Bagaimana menurutmu?

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

Inilah 10 Kolam Renang di Medan yang Wajib Dikunjungi


Medan tak hanya punya wisata alam dan kuliner. Ibukota Sumatera Utara ini juga punya sejumlah kolam renang yang layak dikunjungi. Tak hanya di Medan saja, tapi juga di wilayah sekitarnya. Ini tentu kabar baik buatmu yang ingin menyegarkan badan di kota ini dan wilayah sekitarnya.

Adapun sejumlah kolam renang di Medan yang bisa kamu kunjungi adalah sebagai berikut ini:


1. Kolam Renang Citra Garden

Kolam Renang Citra Garden adalah sebuah kolam renang yang ada di Perumahan Citra Garden. Kamu bisa berenang di sini sendirian atau bersama keluarga. Tak usah khawatir dengan keamanan dan kebersihannya, karena kolam renang ini dijamin aman dan bersih.
Air di kolam renang ini cukup jernih. Wahananya pun juga beragam. Dijamin, kamu dan keluarga bakal puas berenang di sini. Alamat lengkap kolam renang Citra Garden Waterpark bisa kamu lihat di bawah ini:

Alamat : Jalan Jamin Ginting, Titi Rantai, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20157.
No. Telepon : (061) 8212868.
Jam Buka : Setiap hari pukul 07.00 – 20.00.
HTM : Rp28.000 (weekdays), Rp35.000 (weekend)


2. Wonders Water World

Di daerah Polonia, ada satu kolam renang yang bisa kamu renangi. Wonders Water World adalah kolam renang tersebut. Sebagaimana kolam renang umumnya, kolam renang satu ini juga memiliki air yang jernih; serta kaya fasilitas dan wahana.
Untuk wahana, kami merekomendasikanmu untuk mencoba wahana Super Loop. Wahana ini akan membuatmu merasa seperti dihukum gantung dan diluncurkan dari ketinggian 25 meter. Menarik, bukan?

Kolam renang ini bisa kamu kunjungi di alamat berikut:
Alamat : Jalan Padang Golf CBD Polonia, Suka Damai, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Sumatera Utara 20157.
No. Telepon : (061) 80506055.
Jam Buka : Selasa s.d. Jumat pukul 13.00 – 19.00, Sabtu dan Minggu pukul 10.00 – 20.00.
HTM : Rp100.000


3. Kolam Renang Bahagia

Sesuai dengan namanya, kamu akan merasakan bahagia bila kamu berenang di sini. Bagaimana tidak, kolam di sini begitu banyak dan bisa diakses siapa saja. Mulai dari anak-anak, hingga wisatawan remaja dan dewasa.
Ada satu spot unik di kolam renang ini. Di salah satu sudut kolam renang satu ini, ada sebuah patung singa yang mirip ikon negara Singapura. Patung singa tersebut bakal menyemprotkan air dari mulutnya. Mau lihat patung singa itu? Kalau ya, datang saja ke alamat ini:

Alamat : Jalan Bahagia By Pass, Sudirejo II, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara 20226.
Telepon : 0812-6566-5555.
Jam Buka : Senin-Sabtu pukul 07.30 – 18.00; Minggu pukul 07.30 – 18.30.
HTM : Rp10.000 (Senin – Jumat), Rp12.000 ( Sabtu), Rp15.000 (Hari Minggu atau Hari Libur Nasional).


4. Kolam Renang Hotel Danau Toba International

Kolam Renang Hotel Danau Toba International adalah sebuah kolam renang yang ada di dalam wilayah Hotel Danau Toba International. Hotel tersebut merupakan hotel internasional bintang lima yang ada di kota Medan. Berenang di kolam renang ini akan membuatmu merasakan sensasi berenang di hotel bintang lima.
Seperti kolam renang hotel lainnya, kolam renang satu ini juga kaya akan fasilitas. Mulai dari kamar mandi yang bathtub, bar dan lain sebagainya. Alamat lengkap kolam renang satu ini bisa kamu kunjungi di alamat berikut:

Alamat : Jalan Imam Bonjol No. 17, Hamdan, Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara 20151.
No. Telepon : (061) 4157000.
Jam Buka : Setiap hari selama 24 jam.
HTM : Gratis (untuk para tamu hotel), Rp40.000 (untuk pengunjung umum).


5. Infinity Pool Adimulia Hotel Medan

Seperti kolam renang sebelumnya, kolam renang ini letaknya juga ada di dalam sebuah hotel. Adimulia Hotel Medan tepatnya. Di kola mini, kamu bisa merasakan sensasi berenang di kolam sebuah hotel bintang empat di Medan.
Kalau mau berenang di sini, kami sarankan untuk melakukannya di kala malam sebab kamu bisa memandangi panorama Medan di waktu malam jika berenang di waktu tersebut. Kalau berminat, langsung saja datang ke alamat lengkapnya di bawah ini:

Alamat : Jalan Dipenogoro No. 8, Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Sumatera Utara 20112.
No. Telepon : (061) 88817333.
Jam Buka : Setiap hari selama 24 jam.
HTM : Gratis (untuk tamu hotel), kurang lebih Rp50.000– Rp100.000 (untuk pengunjung umum).


6. Kolam Renang Istiqlal Marindal

Beberapa kilometer dari Medan, ada satu kolam renang menarik yang bisa kamu kunjungi. Kolam Renang Istiqlal adalah kolam renang tersebut. Ini adalah kolam renang yang letaknya persis di daerah Deli Serdang.
Kolam di sini cukup beragam. Dimulai dari kolam yang sebetis orang dewasa, hingga kolam renang sedalam 2 meter. walau kolam renang ini mempunyai kantin, kamu tetap boleh membawa bekal saat ke Kolam Renang Istiqlal Marindal.

Kolam Renang Istiqlal Marindal beralamat lengkap di bawah ini:
Alamat : Jalan Stasiun, Marindal Satu, Patumbak, Mekar Sari, Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20361.
No. Telepon : 0812-6470-8440.
Jam Buka : Setiap hari pukul 08.00 – 18.00.
HTM : Rp10.000(weekdays), Rp15.000(weekend).


7. Green Dim Park

Kalau kamu punya kerabat yang masih anak-anak, kamu bisa datang ke kolam renang ini. Di sini, banyak fasilitas pendukung untuk anak-anak yang hendak berenang. Walau begitu, kamu yang dewasa pun masih bisa berenang di sini.
Kolam renang ini juga punya kolam renang dewasa yang dalamnya sekitar 1 hingga 2 meter. Untuk kolam renang dewasa, ada sebuah wahana yang bisa dinikmati. Wahana tersebut adalah pancuran yang memiliki kedalaman sekitar 1 – 1,5 meter.

Tertarik datang ke sini? Datang saja langsung ke alamat ini:
Alamat : Jalan Karya Jaya, Deli Tua, Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20356.
No. Telepon : 0812-6055-8853.
Jam Buka : Setiap hari pukul 09.00 – 17.00.
HTM : Rp50.000 (weekdays), sekitar Rp60.000– Rp70.000 (weekend).


8. Bima Utomo Waterpark

Kalau kamu sedang berwisata ke Istana Maimun, maka kamu bisa langsung ke kolam renang ini. Bima Utomo Waterpark sendiri letaknya persis 1 km dari Istana Maimun. Kamu tak akan menyesai bila berenang di sini.
Pasalnya, kolam renang ini kaya akan wahana dan fasilitas. Untuk wahana, Bima Utomo punya Slider dan Ember Slider sebagai dua wahana andalan. Khusus untuk fasilitas, di sini ada sebuah fasilitas berupa Gazebo yang jumlahnya mencapai 168 buah.

Bima Utomo Waterpark beralamat lengkap di bawah ini:
Alamat : Jalan Ampera Pasar 6 Batang Jambu, Sidodadi, Batang Kuis, Bintang Meriah, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20372.
No. Telepon : 0853-7271-9890.
Jam Buka : Setiap hari pukul 08.00 – 18.00.
HTM : Rp25.000 (weekdays), Rp35.000 (weekend).


9. Kolam Renang Nabontar Marindal

Seperti beberapa kolam renang sebelumnya, kolam renang satu ini letaknya juga ada di Deli Serdang. Ada 3 macam kolam yang ada di sini. Mulai dari kolam dengan kedalaman sebetis kaki; sepinggang; hingga kedalamannya setara dada orang dewasa.
Ketiga macam kolam itu memiliki desain yang sama dan saling terkait satu sama lain. Tiga kolam itu juga memiliki perosotan batu yang bentuknya lebar. Kalau kamu mau berenang di sini, sila datang langsung ke alamat berikut ini:

Alamat : Jalan Kompleks Bunga Nabontar, Marindal Satu, Patumbak, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20361.
Jam Buka : Setiap hari pukul 08.00 – 18.00.
HTM : Rp15.000 (weekdays); Rp25.000 (weekend).


10. Kolam Renang Graha Helvetia

Akan ada nuansa unik bila kamu berenang di sini. Berenang di sini akan membuat merasa berenang di bawah teduhnya pepohonan. Kolam renang satu ini memang pepohonan di sekitar area kolamnya, sehingga kamu bisa merasakan suasana tersebut.
Ada tiga pilihan kolam yang bisa direnangi. Ada kolam anak-anak, kolam remaja, dan kolam semi Olympic. Tak hanya sebagai wisata renang, kolam renang ini juga cocok untukmu yang ingin belajar berenang.

Kolam renang ini bisa kamu datangi di alamat berikut:
Alamat : Jalan Graha Metropolitan, Kampung Lalang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20214.
Jam Buka : Selasa-Minggu pukul 06.00 – 19.30, Senin pukul 10.30 – 19.30.
HTM : Rp25.000 (Senin – Jumat), Rp30.000 (Sabtu), Rp. 35 ribu (Minggu)

Berenang bisa menjadi kegiatan wisata yang bisa kamu lakukan di Medan. Untuk melakukannya, kamu bisa ke sejumlah kolam renang yang sudah kami rekomendasikan di atas. Semoga rekomendasi kami bermanfaat, ya!

Share:

7 Buah yang Paling Sering Dijadikan Manisan, Kamu Wajib Coba!

Apa buah kesukaan kamu nih, teman kuliner? Indonesia memiliki banyak sekali jenis buah-buahan yang tumbuh dengan subur sehingga kita tidak akan pernah merasa kekurangan buah. Kamu bisa menjumpai beragam jenis buah dengan harga yang sangat terjangkau. Buah-buahan di Indonesia tak hanya dinikmati begitu saja atau dijadikan minuman jus, tapi juga dijadikan aneka olahan kuliner lezat seperti rujak hingga manisan buah. Manisan buah merupakan kuliner yang dibuat dari buah-buahan yang diawetkan dengan cara diberi campuran gula, garam, cabai, dan lain sebagainya. Ada dua jenis manisan buah yang dikenal oleh masyarakat Indonesia, yakni asinan buah kering dan basah. Keduanya sama-sama nikmat dan cocok dijadikan. Nah, dari sekian banyak jenis buah di Indonesia, tujuh di antaranya yang paling banyak dijadikan manisan adalah:

1. Mangga Muda

Buah pertama yang banyak dijadikan manisan adalah mangga muda. Mangga muda memiliki tekstur yang kenyal dengan cita rasa yang asam sehingga jika dijadikan manisan akan ada perpaduan rasa asam dengan manis sehingga membuat kamu tak bosan menyantapnya. Manisan mangga muda dibuat dari campuran daging mangga muda yang sudah diiris-iris agak tebal lalu direndam di dalam air kapur sirih dan ditiriskan kemudian dicampur dengan rebusan gula, garam, serta cabai.


2. Salak

Salak menjadi buah yang juga sering dijadikan sebagai manisan. Pasalnya, salak memiliki citarasa yang asam, manis, dan agak sepat sehingga perpaduan rasa yang bervariasi ini bisa membuat kita ketagihan. Salak yang digunakan untuk manisan tentu saja bisa semua jenis salak, tapi kebanyakan menggunakan buah salak yang dagingnya agak tebal seperti salak pondoh dan salak madu. Selain dijadikan sebagai manisan basah, salak juga kerap kali dijadikan manisan kering.


3. Jambu Biji

Jika kamu sedang jalan-jalan ke daerah Jawa Barat, tepatnya daerah Bogor, selain manisan salak, kamu juga akan menjumpai manisan jambu biji. Jambu biji yang digunakan di sini adalah jambu biji kristal yang memiliki kulit hijau dengan daging buah yang putih. Tekstur jambu biji kristal ini tergolong renyah serta memiliki kadar air yang tidak banyak sehingga cocok dijadikan sebagai manisan. Selain jambu biji kristal, jenis jambu biji lainnya seperti jambu bangkok juga cocok dijadikan manisan.


4. Buah Pala

Manisan buah pala sangat terkenal di Indonesia. Manisan yang banyak dijumpai di kota hujan ini populer sebagai oleh-oleh khas dari Bogor, meski aslinya kuliner ini asalnya dari Cianjur, Jawa Barat. Manisan buah pala dibuat dari bahan dasar daging buah pala. Ada dua jenis manisan pala, yakni manisan pala basah dan kering. Di antara keduanya ini yang paling terkenal adalah manisan buah pala kering dengan warna-warni menarik dan taburan gula pasir di atasnya.


5. Pepaya

Tak jauh berbeda dengan buah pala, pepaya juga memiliki dua jenis manisan yakni basah dan kering. keduanya sama-sama terkenal dan banyak diburu. Hanya saja untuk manisan pepaya kering lebih tahan lama sehingga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh. Untuk membuat manisan pepaya ini, kamu harus menggunakan buah pepaya yang belum sepenuhnya matang, tapi bukan yang masih mentah. Usahakan menggunakan buah pepaya yang mengkal atau setengah bagian kuning dan setengahnya agak orange.


6. Kedondong

Selanjutnya ada buah kedondong yang tak hanya cocok untuk disantap dalam olahan rujak saja, tetapi juga dalam bentuk manisan. Manisan kedondong ini berbeda dengan manisan buah yang lainnya karena biasanya buah kedondong yang digunakan dalam keadaan utuh alias belum dipotong-potong. Meski ada juga yang menjual manisan kedondong dalam bentuk irisan. Cita rasa dari manisan kedondong adalah manis dengan ada rasa sepat dan asam dari buah kedondongnya.


7. Kolang-kaling

Terakhir ada kolang-kaling yang juga banyak digunakan sebagai manisan. Manisan kolang-kaling ini dibuat dari baham dasar kolang-kaling yang diberi air gula, daun jeruk, dan pewarna makanan sehingga tampilannya jadi lebih menarjk. Biasanya manisan kolang-kaling ini diberi warna merah muda, hijau, hingga orange. Manisan kolang-kaling sering muncul pada saat acara besar seperti Hari Raya Lebaran.

Terlihat menyegarkan bukan ketujuh buah di atas jika dijadikan manisan. Dari ketujuh manisan buah tersebut, manakah yang paling sering kamu jumpai dan mana yang paling kamu suka?

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

5 Wisata Hutan di Jawa Timur yang Instagramable dan Memanjakan Mata


Jakarta Jawa Timur merupakan provinsi terluas di pulau Jawa. Provinsi ini menyimpan banyak sekali kekayaan alam yang menarik. Maka, tak jarang kalau Jawa Timur sering dijadikan lokasi liburan.

Di provinsi ini terdapat banyak sekali objek wisata alam maupun buatan dan sayang untuk dilewatkan. Wisata yang menarik dikunjungi di Jawa Timur salah satunya adalah wisata hutan.

Wisata hutan di Jawa Timur jauh dari kata seram dan menakutkan, hutan-hutan tersebut disulap menjadi wisata alam yang Instagramable. Di wisata hutan itu kamu bisa mengabadikan momen dengan berfoto dan membagikannya di media sosial.

Jika kamu sedang berkunjung ke Jawa Timur, wisata hutan layak kamu kunjungi. Kamu bisa menikmati keindahan wiisata hijau tersebut bersama teman-teman atau keluarga. Berikut wisata hutan yang Instagramable dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (30/9/2019).


1. Hutan Joyoboyo

Taman Hutan Joyoboyo dulunya sangat tak terawat dan kumuh. Namun, setelah disulap menjadi taman wisata hutan, destinasi ini menjadi diminati oleh masyarakat. Wisata hutan tersebut menjadi bersih dan nyaman untuk dikunjungi.
Joyoboyo yang terletak di jantung kota Kediri ini selalu ramai pengunjung. Saat weekend dan hari libur pun wisata ini salalu padat. Tak hanya anak muda, karyawan hingga orang tua mengajak anak-anaknya untuk menghabiskan waktu luang di hutan Joyoboyo.


2. Hutan De Djawatan

Sebuah hutan bernama De Djawatan di Banyuwangi Jawa Timur disulap menjadi spot foto yang kekinian dan keren. Awalnya di hutan ini terdapat bangunan yang digunakan sebagai tempat pengelolaan kereta api.
Namun, kini hutan yang berisi pohon trembesi tersebut sudah berganti fungsi menjadi destinasi wisata yang Instagramable. Banyak pengunjung yang menyebut hutan tersebut seperti pada film Lord of The Rings.
Hutan De Djawatan biasanya ramai dikunjungi pada sore hari, ketika cahaya matahari samar-samar menelusup di rimbunnya pepohonan di hutan. Wisata hutan ini dipercantik dengan pernak-pernik ala wisata hits seperti payung warna-warni dan papan nama.


3. Hutan Kota Balas Klumprik

Surabaya yang dikenal dengan pusat perbelanjaan ini ternyata memiliki wisata hijau yang memanjakan mata yakni hutan Kota Balas Klumprik. Bahkan wisata hutan di Surabaya itu menjadi wisata alam yang Instagramable.
Di hutan Kota Balas Klumprik, kamu bisa menikmati hijaunya hutan kota dengan fasilitas yang beragam. Mulai dari tempat bermain anak-anak, foodcourt, dan beberapa spot foto Instagramable.


4. Hutan Pinus Gogoniti

Hutan Pinus Gogoniti terletak di Kelurahan Kemirigede, Kecamatan Kesamben, Blitar, Jawa Timur. Wisata hutan yang dibuka sejak pertengahan 2017 ini menjadi salah satu wisata alam dengan banyak spot foto Instagramable. Mulai dari gembok cinta, rumah pohon dan masih banyak lagi.
Hutan Gogoniti terkenal rindang, jadi saat berada di sana kamu akan disuguhkan dengan hawa sejuk dan suasana asri. Wisata ini sangat cocok digunakan sebagai tempat relaksasi diri ketika masuki liburan. Menghabiskan waktu liburan bersama keindahan alam akan lebih berkesan dan menyenangkan.


5. Wisata Pohon Trinil

Wisata Pohon Trinil terletak di kawasan perhutani Lambor yang memiliki luas sekitar 6,3 hektar. Wisata ini sangat cocok buat kamu yang gemar berburu foto. Keunikan dari Pohon Trinil ini adalah bentuknya yang tidak biasa.
Tempat ini memiliki wujud yang mirip dengan Whomping Willow yang ada dalam film Harry Potter and The Chamber of Secrets. Wisata Pohon Trinil berada sekitar 25 km dari pusat kota Lamongan.
Kamu yang berada di area Wisata Bahari Lamongan (WBL) bisa mengarahkan perjalanan menuju Dusun Wide, Desa Sendangharjo, Kecamatan Brondong. Kamu hanya dikenakan biaya parkir lima ribu rupiah untuk sepeda motor dan sepuluh ribu rupiah untuk kendaraan roda empat.

Share:

Burung Goreng di Jakarta Super Gurih Ini Harus Kamu Cobain!


Bosan makan Ayam Goreng atau Bebek Goreng? Sesekali kamu bisa mencicipi Burung Goreng di Jakarta. Walaupun ukurannya kecil, gurihnya Burung Goreng tidak perlu diragukan lagi. Apalagi setelah diolah dengan beragam bumbu yang lezat, satu ekor pasti tidak akan cukup untuk memuaskanmu. Tapi terkadang, cukup sulit menemukan restoran yang menyajikan Burung Goreng di Jakarta. Tapi, kita sudah bikin list destinasi paling top di Jakarta untuk menyantap menu tersebut!


1. Warung Sangrai

Umumnya Burung Goreng di Jakarta menggunakan jenis Burung Dara untuk menarik perhatian pecinta kuliner. Namun kalau kamu mau coba yang beda, kamu bisa mampir di Warung Sangrai, pelopornya olahan Burung Puyuh di Jakarta. Selain rasanya enak, kamu juga akan mendapatkan banyak manfaat positif dengan mengonsumsi daging Burung Puyuh. Salah satu bisa menyembuhkan anemia. Tidak seperti telur puyuh, daging puyuh itu rendah lemak, kalori, dan kolestrol. Asiknya lagi, di Warung Sangrai ini kamu akan dimanjakan dengan menu Burung Puyuh goreng yang diberi berbagai macam bumbu. Ada yang disajikan dengan cabe ijo, digeprek, dan disajikan dengan sambal matah. Kalau nggak suka makanan pedas, bisa pesan Puyuh Kremes yang garing dan mantap banget!

Lokasi:
Warung Sangrai
Rukan Emerald, Blok A No. 2, Jl. Raya Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Telp. 0822-1070-1171.


2. Eka Ria Restoran

Eka Ria Restoran menghadirkan masakan Chinese autentik yang menggunakan bahan-bahan segar dan racikan bumbu yang pas di lidah. Restoran yang sudah berdiri dari tahun 1980-an ini dikenal dengan menu Burung Goreng di Jakarta yang rasanya enak banget. Burung Dara Goreng di sini beneran terasa lezat sekali. Rasanya tidak terlalu manis seperti Burung Dara di restoran lain. Kulitnya garing, dagingnya lembut, dan makin sedap dengan siraman saus mentega. Meski harganya cukup mahal, tapi rasanya worth every penny!

Lokasi:
Eka Ria Restoran
Jl. KH Zainul Arifin, Ketapang, Gajah Mada, Jakarta. Telp. (021) 63857777.


3. Medan Baru

Menu paling terkenal dari restoran Medan yang satu ini adalah Burung Punai Goreng. Rasa Burung Goreng di Jakarta ini enaknya minta ampun. Tekstur dagingnya lembut, lebih lembut dari daging ayam. Rasanya pun lebih manis dari daging ayam. Kamu bakal makin puas saat menyantapnya dengan cocolan sambal ganja atau sambal ijo mereka yang sangat legendaris. Gulai Kepala Ikan di Medan baru juga layak dinobatkan menjadi salah satu Gulai terenak di Jakarta. Porsinya super gede dan kenikmatannya itu bisa bikin nafsu makan meningkat!

Lokasi:
Medan Baru
Jl. Krekot Bunder Raya No. 65, Pasar Baru, Jakarta. Telp. (021) 3844273.


4. Lumpang Emas

Kalau ngomongin Burung Goreng di Jakarta, jangan pernah melupakan Lumpang Emas di Panglima Polim. Ada Nasi Burung Punai Tangkap yang rasanya jempolan banget. Kamu bisa memilih mau pakai Nasi Putih atau Nasi Daun Jeruk alias Nasi Umara saat memesan menu ini. Burung Punainya sendiri digoreng kering dan enaknya nggak ada duanya! Kalau ke sini, kamu juga harus pesan Es Libo yang sangat menyegarkan dengan campuran jeruk nipis dan timun yang sangat sempurna!

Lokasi:
Lumpang Emas
Jl. Panglima Polim 9 No. 22, Melawai, Jakarta. Telp. 0812-1925-0649.


5. Resto Mandala

Resto Mandala di Woltermonginsidi juga punya Burung Goreng di Jakarta yang sangat tersohor kelezatannya. Kamu bisa mencoba Burung Dara Goreng Mentega yang bisa bikin kamu tidak berhenti mengunyah. Bumbunya itu meresap sekali sampai ke dalam daging, garingnya kulit dan gurihnya menu ini akan membuat kamu ketagihan. Selain Burung Goreng, kamu juga bisa mencicipi aneka masakan Chinese  di Resto Mandala yang tidak kalah nikmatnya.

Lokasi:
Resto Mandala
Jl. Wolter Monginsidi No. 80, Senopati, Jakarta. Telp. (021) 7398537.


6. Jun Njan

Kalau ke Jun Njan kamu wajib mencoba Burung Dara Goreng yang dihidangkan dengan Saus Jun Njan super spesial. Dari tampilannya aja akan membuat kamu ngiler, saat dicoba, rasanya memang enak. Pas banget dimakan dengan nasi hangat dan sayuran tumis kesukaan kamu. Pecinta seafood juga tidak boleh melewatkan Fried Squid dengan Jun Njan Sauce saat mampir ke restoran Chinese ini. Cuminya lembut dan empuk banget, seasoningnya juga sangat tasty!

Lokasi:
Jun Njan
Grand Indonesia Mall, Lantai 3A, West Mall, Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta. Telp. (021) 23580647.


7. Restoran Trio

Restoran legendaris yang lokasinya di Menteng ini juga menyajikan Burung Goreng di Jakarta yang rasanya enak banget. Di sini kamu akan ditemani dengan suasana klasik yang nyaman sambil menyantap Burung Dara Gorang Mentega. Hati-hati kalap saat makan di sini, aneka makanan Chinese di Restoran Trio hampir semuanya enak. Mulai dari Babi Panggang, Lidah Sapi Masak Ham, hingga Lumpia Udang.

Lokasi:
Restoran Trio
Jl. R.P. Soeroso, Menteng, Jakarta. Telp. (021) 31936295.

Ternyata banyak juga ya rekomendasi Burung Goreng di Jakarta yang enak-enak. Kalau kamu mau cari menu Burung Goreng yang nggak kalah enak dari yang sudah kita bahas, kamu bisa cari di Nibble. Klik di sini untuk informasi lengkap tentang Nibble.

Share:

Wisata Pantai di Medan Paling Recommended


Menikmati liburan bersama keluarga adalah momen yang sangat penting. Momen seperti ini bisa jadi sangat berharga karena sulitnya mendapatkan waktu untuk bisa berlibur bersama dengan seluruh anggota keluarga Anda  Untuk destinasi wisata yang ada, Medan bisa menjadi salah satu pilihan tempat wisata yang patut dipertimbangkan.

Medan menjadi salah satu kota besar yang ada di Indonesia. Kota ini menyuguhkan banyak tempat wisata yang menarik. Selain itu, kota Medan juga berbatasan dengan area laut dan ini membuat kota ini memiliki area pantai yang cukup luas. Garis pantai yang cukup luas ini menghadirkan banyak pantai yang sangat cantik.

Ada beberapa pantai yang bisa menjadi referensi destinasi wisata Anda dan keluarga Anda. Setiap pantai ini memiliki daya tariknya sendiri, sehingga Anda tidak akan pernah merasa bosan walau Anda mendatangi semua pantai yang ada. Inilah 10 pantai yang patut Anda kunjungi ketika Anda datang ke Medan dan berlibur selama beberapa hari di kota ini.


1. Pantai Cermin

Pantai pertama yang bisa didatangi adalah Pantai Cermin. Pantai ini menyuguhkan pemandangan garis pantai yang sangat cantik. Pantai ini menghadirkan pasir yang cukup bagus dan warnanya berpadu dengan warna langit dan air laut yang ada. Walau ini bukanlah pantai dengan pasir putih yang cantik, pemandangannya tetaplah menarik.
Selain itu, yang juga tak kalah menarik dari pantai ini adalah gugusan batu karang yang ada. Batu karang ini tidaklah ada di sekitaran pasir. Namun, secara alami, batu karang berada di belakang garis pasir pantai, sehingga ketika orang datang, mereka akan melalui bebatuan, pasir, dan barulah merasakan air laut.


2. Mangrove Kampung Nipah

Pantai yang satu ini tidak hanya menyajikan pemandangan indah lautan yang luas dan garis pantai dengan pasir yang lembut. Kawasan pantai ini juga bisa sekaligus menjadi sarana untuk belajar, khususnya ketika Anda datang bersama anak Anda. Keistimewaan ini bahkan sangat jarang bisa dijumpai untuk pantai di area Medan dan sekitarnya.
Sesuai namanya, pantai ini merupakan pantai yang berada di wilayah mangrove atau hutan bakau. Tidak semua pantai memiliki area mangrove, sehingga ini menjadi pengalaman yang istimewa untuk belajar tentang fungsi dari mangrove tersebut. Selain itu, sudah pasti, pemandangan yang ada pun sangatlah cantik dan terasa sangat asri.


3. Pantai Muara Indah

Bagi Anda dan wisatawan lainnya yang mendambakan ketenangan dan kenyamanan dalam liburan dan menikmati pantai, ini adalah pilihan yang tepat. Pantai Muara Indah ini masih belum terlalu populer, bahkan penduduk lokal pun masih jarang yang datang ke pantai ini. Dengan kondisi ini, pastinya bersantai di pantai ini akan terasa jauh lebih nyaman.
Ini bukan berarti bahwa pantainya tidak memiliki pemandangan menarik. Keindahan yang ditawarkan tetap terasa sangat istimewa dan bahkan cenderung unik karena ada pohon yang tumbuh di hamparan pasir. Ini membuat pantai tidak terlalu gersang dan lebih sejuk. Di beberapa area pantai, ada juga cekungan di pasir dan bisa terisi air ketika ombak datang.


4. Pantai Pondok Permai

Pantai yang satu ini juga relatif sama dengan Pantai Muara Indah. Pantainya relatif sepi karena tidak banyak pengunjung yang datang ke pantai ini. Bahkan ketika itu sedang musim liburan, pantai ini tetap tergolong sepi dibandingkan pantai lainnya.
Yang menarik dari Pantai Pondok Permai tentu bukan saja karena pantainya yang tenang dan tidak banyak pengunjung. Pantai ini terasa sangat tenang. Deburan ombak pun tidaklah terlalu kuat dan perairannya tergolong dangkal, sehingga ini bisa menjadi tempat yang tepat untuk bermain air bersama keluarga Anda.


5. Pantai Kelang

Nama pantai ini barangkali terasa asing. Namun, pantai ini juga sekaligus unik. Pantai ini memiliki kesan yang sangat indah dan juga cantik. Nuansa warna putih dan cerah selalu membuat orang tertarik untuk mengambil foto selfie ataupun foto bersama keluarga tercinta untuk mengabadikan momen yang ada.
Yang menjadi salah satu daya tarik utama dari pantai ini adalah adanya kayu besar di pantai. Sebagian dari kayu ini tenggelam di area perairan pantai dan sebagian lainnya menonjol ke permukaan. Sudah pasti, kayu ini adalah kayu yang tercipta secara alami dan ini menjadi objek foto yang unik.
Share:

5 Kuliner Terpopuler di Bandung, Yuk Cicipi Olahan Kodok Goreng Tepung


Sudah menjadi hal umum jika Bandung terkenal sebagai pusat kuliner lezat. Mulai dari makanan berat hingga jajanan pasar, bisa membuat siapa saja betah berlama-lama di Bandung.

Terutama jika Anda sedang berlibur di Bandung, jangan lewatkan untuk mencicipi kuliner-kuliner terpopuler. Belum lagi makanan-makanan hits yang hanya ada di bandung.

Salah satu makanan khas Bandung yang terkenal adalah seblak, batagor, cilok, cireng, pisang bolen, pisang cokelat keju dan roti bakar aneka rasa. Namun, sebagian makanan-makanan ini sudah dapat ditemukan di tempat lain. Tetapi, ada beberapa makanan lainnya yang hanya bisa disantap di Bandung.

Ingin tahu apa saja kuliner terpopuler yang ada di Bandung? Ini lima rekomendasi makanan khas Bandung yang wajib dicoba langsung di tempat asalnya.


1.Cuanki Serayu

Cuanki merupakan makanan khas Bandung yang mirip seperti pansit. Biasa disajikan dengan kuah khusus, bakso, aci, dan tahu. Cuanki ini terbilang legendaris di Bandung. Lokasinya ada di Jalan Serayu No. 2, Bandung. Cuanki Serayu buka pukul 11.00 WIB. Selain cuanki, kalian juga bisa menikmati batagor dan aneka menu lain yang menggugah selera.


2.Mi Rica Kejaksaan

Kuliner yang satu ini merupakan makanan non-halal yang juga terpopuler di Bandung. Mi Rica ini cocok banget buat kalian pencinta pedas. Tapi tenang saja, level kepedasannya bisa disesuaikan. Mi Rica Kejaksaan ini berlokasi di Jalan Kejaksaan Bandung dan di Paskal Square. Selain mi rica, ada banyak menu mi lain yang juga dapat kalian coba seperti mi manis, bakso goreng, dan lain-lain.


3.Swike Karang Anyar

Swike Karang Anyar menyajikan aneka olahan kodok. Mulai dari kodok goreng tepung, kodok mentega, kodok kuah hingga kodok rica-rica. Lokasi ada di Jalan Cibadak 151 dan 23 Paskal Square Bandung. Kalian bisa menikmati aneka olahan kodok ini mulai pukul 18.00 WIB hingga 00.00 WIB. Swike Karang Anyar juga menjadi salah satu makanan legendaris di Bandung.


4.Ayam Goreng & Bakar Pak H. Nanang

Walaupun menu ayam goreng dan bakar terdengar biasa saja, yang menjadi ciri khas dari rumah makan ini adalah sambal khas Bandungnya. Sambel tersebut adalah terasi, goreng, dan goang (dadak). Berdiri sejak 1988, kini kalian bisa mencicipi Ayam Goreng Pak H. Nanang di Jalan Raya Lembang No. 175, Lembang, Bandung. Selain ayam goreng dan sambal, kalian juga bisa menikmati usus goreng, kol goreng, pete goreng, dan lain-lain yang tak kalah enak.


5.Perkedel Bondon

Kalau ingin makan perkedel yang satu ini, kalian harus mengambil nomor antrean terlebih dahulu. Memang menu yang ditawarkan hanya perkedel, namun rasanya yang enak banget membuat orang rela mengantre berjam-jam untuk mendapatkan seporsi perkedel. Berlokasi di Jalan Kebun Jati No. 42, Kebun Jeruk, Bandung, warung perkedel di sini baru mulai diproduksi pada 23.00 WIB. Namun, warungnya buka 24 jam. Selain perkedel, ada menu-menu lain, seperti ayam goreng, dan lainnya.

Share:

KAKAKCASH







ONEBETQQ






Popular Posts

Search This Blog

SATUQQ






Diberdayakan oleh Blogger.

Blog Archive

Recent Posts