10 Tempat Wisata di Kanada, Berkunjung Ke Negeri Pecahan Es

Dengan luas lebih dari 9 juta persegi, tempat wisata di Kanada beraneka jenis. Termasuk panorama alam yang sangat mempesona. Mulai dari pegunungan rocky penuh Salju hingga air terjun Niagara yang legendaris. Tidak heran, jika kemudian negara ini sangat populer untuk menjadi tujuan wisata dunia.


1.Parliament Hill

Parliament Hill merupakan gedung pemerintahan Negara Kanada. Dari sini semua sistem negara dikendalikan. Selain karena pusat politik dan budaya, Parliament Hill menarik minat pengunjung karena Bentuknya yang terkesan kuno, ditambah lagi dengan warna yang kusam.

Awalnya gedung pemerintahan tempat wisata di Kanada ini ini digunakan sebagai pusat kegiatan militer abad ke-18, kemudian pada tahun 1859 berubah fungsi menjadi tempat kegiatan pemerintahan.

Pada bagian kanan dan kiri Parliament Hill diapit oleh dua bangunan yang berfungsi sebagai kantor. Kedua bangunan tersebut memiliki arsitektur yang sama. Lebar bangunan terbentang luas di depan halaman yang biasa digunakan sebagai tempat berkumpul warga.

Disalah satu bagian halaman tersebut ada sebuah kolam kecil yang dapat mengeluarkan api di bagian tengahnya. Api tersebut dikelilingi oleh lambang dari ke 13 propinsi Kanada. View spot Parliament Hillpun sangat cantik karena menghadap ke Ottawa River.

Selain berkeliling gedung, pengunjung tempat wisata di Kanada ini dapat juga menikmati suasana di pinggir Ottawa River. Bukan hanya itu, pada musim panas di malam hari, mereka dapat melihat keindahan gedung yang semarak dengan berbagai lampu yang ditembakkan ke arah gedung.


2.CN Tower

Glass Floor The CN Tower adalah tempat wisata di Kanada, yang termasuk salah satu yang tertinggi di dunia. Menara mendominasi kota Toronto. Pengunjung bisa melihat CN Tower bukan hanya dari pusat Kota saja, tetapi juga dari mil jauhnya.

Sejak dibuka untuk umum, banyak wisatawan lokal dan internasional yang datang ke Toronto untuk melihat kemegahan CN Tower. Disamping sebagai menara komunikasi, tower ini juga menyediakan hiburan kelas atas dengan berbagai atraksi menarik, pameran dan restoran.

Dalam tempat wisata di Kanada berupa gedung pencakar langit ini, terdapat lift super cepat.Untuk mencapai LookOut Level pada ketinggian 346 meter, waktu yang dibutuhkan hanya 58 detik.

Di Tempat Wisata di Kanada ini ada pula uji nyali dengan berdiri di lantai kaca CN Tower. Di sini pengunjung akan diajak berdiri di atas kaca bening yang diletakkan pada ketinggian 341 meter dari atas tanah.

Selain itu ada SkyPod, ruang observasi yang menawarkan pemandangan 360o dari Toronto, Lake Ontario dan daerah sekitarnya. Jarak pandang sejauh 160 kilometer, bahkan saat cuaca cerah, Anda dapat melihat Rochester New York dan air terjun Niagara.

Lalu ada juga ruangan Legends of Flight 3D. Di sini pengunjung akan merasakan pengalaman menjadi pilot. Berbagai jenis pesawat, mulai dari karya pioneer Wright bersaudara hingga jet tempur canggih yang digunakan pada masa kini.


3.Dunstan’s Basilica

St.Dunstan’s Basilica, merupakan gereja Tempat Wisata di Kanada yang terletak di jantung kota Charlottetown, Kanada. Saking menawannya hingga gereja ini ditetapkan sebagai Situs Bersejarah Nasional Kanada pada tahun 1990.

Gereja ini merupakan salah satu tujuan wisata religi sekaligus sejarah yang banyak di kunjungi wisatawan, khususnya yang beragama Nasrani. Mereka datang ke tempat ini selain untuk berdoa juga melihat secara langsung kemegahan dan keindahan arsitektur bangunan gereja.

Keindahan dan keunikan bangunan gereja yang mempesona menjadikannya pula sebagai landmark kota Charlottetown dengan menaranya yang menjadi beberapa point tertinggi di langit kota. Jika dilihat dari luar, St.Dunstan’s Basilica memang memiliki desain bangunan yang sangat rumit tapi menawan.

Gereja memiliki dua buah menara kembar yang menjulang tinggi. Menara ini yang menjadi salah satu landmark kota Charlottetown. Kemudian ada tiga buah pintu ukiran yang terbuat dari kayu ek, banyaknya kaca patri beraneka motif yang menghiasi bangunan dan aneka patung.

Tempat Wisata di Kanada St.Dunstan’s Basilica memiliki Sacrament Schedule setiap hari Sabtu pagi pukul 9:00 am, Sabtu Vigil 5:00 pm, hari Minggu pukul 10:30 am dan 5:00 pm, hari Senin – Jumat pukul 12:05 pm. Sedangkan untuk confessions pada hari Rabu dan Kamis pada pukul 11:00 – 12:00 am.


4.Confederation Bridge

Jembatan Konfederasi adalah jembatan terpanjang di dunia yang melintasi perairan yang tertutup es. Jembatan tol ini membentang sepanjang 12,9 km dari Selat Northumberland yang menghubungkan Borden-Carleton, Pulau Prince Edward, ke Cape Jourimain, New Brunswick.

Meskipun jembatan akan memberikan hubungan yang lebih cepat dan lebih dapat diandalkan ke daratan, keputusan untuk melanjutkan memicu perdebatan sengit di Pulau itu. Jembatan seniai $ 840 juta dibuka pada tanggal 31 Mei 1997.

Membangun jembatan tempat wisata di Kanadan itu mirip dengan menyusun puzzle beton raksasa. Pekerja membuat dan menghubungkan 175 potongan struktural utama – dari pangkalan dermaga dan poros yang duduk di dasar laut untuk menopang jembatan, ke balok utama yang merupakan tulang punggung struktur.

Pada tahun pertama operasinya, pariwisata meningkat 63 persen dan kunjungan ke Pulau ini melampaui angka satu juta untuk pertama kalinya dalam sejarah Pulau tersebut. Diperkirakan 1,6 juta kendaraan melintasi jembatan pada tahun 1998.

Beberapa peningkatan kunjungan ke jembatan tempat wisata di Kanadan itu disebabkan oleh faktor kebaruan jembatan itu sendiri. Pada tahun-tahun berikutnya, lalu lintas jembatan turun menjadi sekitar 1,5 juta kendaraan per tahun.


5.Niagara Fury

Tempat wisata di Kanada Niagara Furry merupakan sarana wisata berupa bioskop 4D yang memutar film sejarah terbentuknya Niagara Falls. Di tempat ini Anda akan belajar sejarah terbentuknya Niagara Falls pada 10.000 tahun yang lalu.

Studio ini sangat berbeda dengan bioskop biasa. Studio tidak menggunakan kursi, melainkan terdapat sederet besi yang berdiri kokoh membentuk barisan ke arah samping dan ke belakang seperti di tempat antrian loket tiket, besi tersebut difungsikan sebagai pengganti kursi studio.

Penonton akan menyaksikan pemutaran film dengan cara berdiri sambil berpegangan pada besi tersebut. Kemudian di studio ini terdapat pula sebuah layar yang berukuran sangat besar. Penonton seakan benar-benar sedang berada di Niagara Falls pada masa itu.

Selain itu, pengunjung Tempat wisata di Kanada  ini juga akan merasakan kejutan yang tidak terbayangkan sebelumnya, yaitu keluarnya kabut dan percikan air dari bagian kanan, kiri dan atas studio. Sensasi tersebut ditimbulkan seiring dengan adegan film yang sedang ditanyakan.

Niagara Fury buka setiap hari pukul 9:15 am – 9:00 pm pada bulan Juli-Agustus, pukul 10:00 am – 7:00 pm bulan September-Oktober, pukul 10:30 am – 2:00 pm bulan Nopember-Desember. Tiket sebesar 13,50 dollar Canada untuk usia 13 tahun keatas dan 8,80 dollar Canada untuk usia 6 – 12 tahun.


6.Canadian Rockies

Tempat Wisata di Kanada  Rocky Mountain adalah pegunungan yang terletak di Amerika Utara. Rockies, sebutan lain dari Rocky Mountain, mencakup wilayah seluas 4.830 kilometer dari British Columbia, Kanada hingga Meksiko.

Di Rocky Mountain, Anda dapat melakukan berbagai kegiatan seru, seperti mendaki gunung, memanjat tebing, rafting, bersepeda menuruni bukit, ski, piknik, berkuda, memancing dan masih banyak lagi. di sini terdapat lebih dari 130 jalur pendakian. Jalur ini terbagi dalam beberapa kelompok (region).

Wisatawan yang mengunjungi Rocky Mountain juga dapat mencoba arum jeram. Kegiatan ini dilakukan di Colorado River, Poudre River, Clear Creek dan beberapa sungai lainnya. Arum jeram hanya dilakukan saat musim panas,

Salah satu yang populer di Tempat Wisata di Kanada  ini adalah Banff Gondola. Fasilitas ini mengantarkan pengunjung ke salah satu titik pandang terbaik di Canadian Rockies, yakni observation deck.  Gondola ini merupakan gondola yang pertama di Kanada.

Dari observation deck, Canadian Rockie terlihat seperti “lukisan”. Gunung-gunung menjulang tinggi dengan dihiasai warna hijau dari pepohonan lebat yang menyelimutinya. Jika musim dingin tiba, gunung itu akan berubah warna menjadi putih akibat tertutup salju tebal.


7.Hopewell Rocks

Hopewell Rocks merupakan salah satu keindahan alam yang terbentuk oleh erosi pasang surut. Batu-batu itu juga disebut pot bunga Rocks karena mereka berada di Provinsi Rocks Park di New Brunswick, Kanada.

Batu-batu itu terbentuk akibat kekuatan pasang surut yang kuat selama berabad-abad. Bagian yang paling menarik dari batu tersebut adalah alas yang ditutupi oleh air dua kali perhari untuk melihat mereka dalam bentuk yang sepenuhnya sewaktu air surut.

Selama air surut, Hopewell Rocks terlihat seolah-olah mereka dari dunia lain. Bentuk mereka yang unik hampir tidak mungkin dibuat oleh manusia. Beberapa dari mereka terlihat seperti kepala besar dengan hidung yang sangat besar. Sungguh suatu pemandangan alam alami yang sempurna.

Sebagian dari Hopewell Rocks berbentuk seperti binatang, lengkungan, atau lubang kunci. Saat air pasang, kolom menghilang dan hanya puncak hijau dari “Rocks Bunga” yang tetap terlihat. Jalur pejalan kaki, pusat interpretatif, dan kafe melayani banyak pengunjung yang berkunjung.

Di tempat wisata di Kanada ini pengunjung bisa melakukan kayak atau hanya duduk di atas permukaan air. Bahkan beberapa wisatawan senang berjemur di atas Hopewell Rocks atau berjalan santai sambil menikmati keindahan pemandangan teluk.


8.Miette Hot Springs

Berendam air panas di tengah alam pegunungan yang asri dapat membuat tubuh merasa rileks dan santai. Suasana itulah yang ditawarkan oleh Miette Hot Springs yang berada di Jasper National Park, Alberta Kanada.

Tempat Wisata di Kanada Kolam renang Miette Hot Springs dipenuhi oleh 100 persen air mineral murni yang sangat jernih dan tidak berbau. Mata air panas itu mengalir dari gunung pada suhu 54oC, kemudian didinginkan hingga mencapai suhu nyaman pada 37oC – 40oC.

Miette Hot Springs memiliki tiga buah kolam renang dan 1 diantaranya berukuran kecil. Dengan begitu pengunjung apat bebas membawa serta keluarga ataupun teman untuk berlibur bersama-sama. Suasana di sekeliling kolam dipenuhi oleh pemandangan pepohonan yang hijau dan berukuran besar.

Miette Hot Springs buka mulai pukul 10:30 am – 9:00 pm. Untuk menikmati kenyamanan Tempat Wisata di Kanada Miette Hot Springs, pengunjung dikenakan biaya sebesar 6,05 dollar Canada usia 18-64 tahun, 5,15 dollar Canada usia 3-17 tahun dan usia 65 tahun ke atas, gratis untuk usia di bawah 3 tahun dan 18,35 dollar Canada untuk paket keluarga yang termasuk di dalamnya 2 orang dewasa dan 2 anak-anak.


9.Danau Di Banff

Tempat Wisata di Kanada Taman Nasional Banff merupakan taman paling tua yang ada di negara Kanada tersebut. Di sini kamu bisa melihat banyak objek wisata yang menyajikan pemandangan eksotis. Salah satu kawasan wisata yang menarik adalah deretan danau cantik nan indah

Danau Peyto indah dengan warna tosca. Bentuk danau Tempat Wisata di Kanada ini juga cukup unik. Pasalnya memiliki bentuk seperti serigala. Di sekitar danau tersebut juga ada pohon pinus yang mengelilingi danau. Ketika musim panas, danau Peyto ini dipenuhi dengan gletser yang mencair. Dijuluki sebagai danau permata.

Danau Louise menyajikan kedalaman hingga 70 meter. Nama ini merupakan penghormatan kepada Louise Caroline Alberta, putri dari Ratu Victoria. Danau berair biru kehijauan dengan pesona alam yang wah. Ada hotel Chateau Lake Louise dengan suasana bintang 5 dengan panorama danau Louise nan mengesankan.

Danau Moraine menyajian keunikan tersendiri. Danau ini memiliki air yang bisa berubah. Ketika gletser mencair, air danau ini akan berwarna hijau tosca nan cantik. Sementara ketika tidak ada gletser, warna biru muda nan jernih menjadi daya tarik utama. Keunikan danau Moraine ini menjadi salah satu danau tercantik di dunia.


10.Calgary Farmer’s Market

Calgary Farmer’s Market terletak di salah sudut kota Calgary. Pasar tradisional tempat wisata di Kanada ini buka sepanjang tahun dan selalu ramai setiap harinya. Deretan kios-kios kecil menjajakan hasil pertanian, peternakan dan aneka ragam barang lainnya.

Hasil pertanian dibawa setiap harinya ke pasar tradisional ini, maka tidak heran jika aneka sayur dan buah-buahan masih segar. Sedangkan untuk hasil peternakan dibawa setiap minggu. Dengan bantuan lemari es, aneka daging tetap terjaga kesegaran.

Barang dagangan yang sangat ramai dibeli pengunjung diantaranya seperti keju dan roti yang terbuat dari gandum. Selain itu Calgary Farmer’s Market juga menawarkan hasil peternakan lokal lainnya seperti daging sapi, daging bison, daging ayam dan daging rusa.

Bagi pengunjung tempat wisata di Kanada yang menyukai perhiasan dan pernak-pernik, tempat ini adalah pilihan yang tepat. Banyak kios yang menjajakan aneka kebutuhan wanita itu dengan harga yang terjangkau.

Suasana nyaman dan bersih dalam pasar tidak jarang membuat pengunjung betah berlama-lama di tempat ini. Terlebih lagi dengan adanya aneka makanan yang nikmat. Duduk santai di salah satu sudut warung ditemani satu buah burger lengkap dengan ice cappuccinos membuat hari yang melelahkan seakan sirna

Calgary Farmer’s Market buka setiap hari Kamis hingga Minggu mulai pukul 9:00 am – 5:00 pm.

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

7 Ikan Bakar Paling Enak dan Gurih di Jakarta



Jakarta itu gudangnya makanan enak. Semua makanan ada di Jakarta, termasuk seafood. Kalo ngomongin seafood, ada satu menu yang pasti jadi idolanya semua orang, yaitu ikan bakar. Makan ikan bakar itu paling enak kalo rame-rame karena biasanya ukuran ikannya cukup besar. Lebih mantap lagi jika diberi bumbu rempah asli Indonesia. Mulai dari bumbu kuning, sampai rica-rica, pasti hasilnya terasa enak. Buat kamu yang lagi cari ikan bakar enak di Jakarta, kita punya 7 restoran yang recommended banget. Simak yuk list nya!


1. Ikan Bakar Cianjur

Hati-hati kalap saat makan di restoran Sunda yang satu ini. Restoran Ikan Bakar Cianjur jago banget mengolah semua makanan yang disajikan jadi sedap dan adiktif! Cocok sama namanya, restoran ini spesialisasinya ikan bakar. Kunjungan kamu ke sini nggak akan lengkap tanpa memesan Ikan Gurame Bakar nya. Nggak ada bau tanah atau aroma amis sama sekali. Bumbunya juga sangat meresap dan bikin ketagihan. Yang paling penting sih, sambel di sini itu free flow. Surga banget deh buat pecinta sambal. Nggak cuma Ikan Bakar nya lho yang enak, Ayam Bakar, Nasi Liwet, dan Ikan Pesmol nya juga nggak kalah NIKMAT!


Lokasi:

Ikan Bakar Cianjur

- Jl. Batu Tulis Raya No. 39, Pecenongan, Jakarta. Telp. (021) 3507788.

- Jl. Cipete Raya No. 35, Fatmawati, Jakarta. Telp. (021) 75900222.

- Ruko Sentra Niaga 6, Blok 8 No. 5-6, Jl. Harapan Indah Bulevard, Medan Satria, Bekasi.


2. Pangkep 33

Buat yang belum tahu, Pangkep 33 ini salah satu restoran Makassar yang top banget di Jakarta. Nah, makanan Makassar itu biasanya didominasi dengan olahan seafood yang terasa unik berkat racikan bumbu tradisional mereka. Salah satu menu yang paling recommended adalah Ikan Aji-Aji Bakar Rica yang rasanya rich banget, sedikit asam, dan garing di bagian kulit ikannya. Pedasnya sambal rica memang akan membakar lidah kamu, tapi justru itu letak kenikmatannya, dan rasanya bikin ketagihan. Lebih sedap lagi kalau kamu juga memesan Tumis Bunga Pepaya. Kombinasi rasa pahit, asin, dan pedasnya terasa mantap saat disantap dengan nasi putih hangat.


Lokasi:

Pangkep 33

- Jl. Pluit Putra Raya No. 12A, Pluit, Jakarta. Telp. (021) 6632296.

- Jl. Batu Ceper No. 63, Pecenongan, Jakarta. Telp. (021) 3523783.

- Central Park, Lantai 2, Urban Kitchen, Jl. Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Jakarta.


3. Radja Gurame

Ini dia restoran keluarga andalan yang lokasinya ada di Cempaka Putih, Bekasi, dan Puri Indah. Semua outletnya punya tempat yang luas dan nyaman banget buat kumpul keluarga besar. Menu andalannya sudah pasti Gurame. Kamu bisa menemukan gurame yang dimasak dengan aneka bumbu, mulai dari rica, kuah Thailand, kuah tauco, asam manis, sampai pesmol. Tapi nggak ada yang bisa menandingi dahsyatnya Gurame Bakar Cabe Ijo di sini. Ikannya dibakar sampai garing dan rasa cabe ijo nya fresh banget. Sambalnya nggak terlalu pedas kok karena sudah dicampur dengan tomat hijau yang bikin makin balance dan fresh.


Lokasi:

Radja Gurame

- Jl. Cempaka Putih Raya No. 137, Cempaka Putih, Jakarta. Telp. (021) 4260008.

- Jl. Pesanggrahan No. 63B, Puri Indah, Jakarta. Telp. (021) 5822148.

- Pondok Gede Plaza, Jl. Raya Pondok Gede, Pondok Gede, Bekasi. Telp. (021) 8463819.


4. Ikan Bakar dalam Bambu "Karimata"

Satu kata buat ikan bakar di sini: UNIK! Dari namanya aja udah keliatan kalau ikan bakar di sini nggak dimasak dengan cara yang biasa, tapi dibakar dalam bambu. Kamu wajib pesan Patin Bakar Dalam Bambu saat ke sini. Ikan Patin nya itu dibungkus dalam daun pisang, dimasukkan ke dalam bambu, lalu dibakar. Rasanya super enak dan tidak mengecewakan. Daging ikannya itu lembut banget dan bumbu merah yang menyelimuti si ikan terasa sangat sedap. Nah yang bikin beda itu, di ikannya ada aroma bambu yang terbakar yang bikin nafsu makan makin bertambah.


Lokasi:

Ikan Bakar dalam Bambu "Karimata"

- Jl. Taman Mini, Taman Mini, Jakarta. Telp. (021) 29468156.

- Jl. Tol Lingkar Luar Bogor, Exit Pintu Tol Sentul Selatan 2, Bogor Tengah, Bogor. Telp (0251) 36869765.


5. Ikan Bakar Manado Kemayoran

Restoran Manado itu emang terkenal jadi juara di dunia seafood. Buat yang suka makanan pedas, restoran Ikan Bakar Manado pasti cocok banget dengan selera kamu. Hampir semua makanan yang ada di sini rasanya pedas. Salah satu menu favoritnya adalah Ikan Kuwe Bakar Manado yang sama sekali nggak amis. Dari penampilannya sudah terlihat pedas berkat limpahan bumbu merah di atas ikannya. Bumbu tersebut meresap sekali sampai ke dalam daging ikan yang lembut dan terasa manis. Gokilnya lagi, menu ini juga disajikan dengan sambal dabu-dabu lho. Pedasnya jadi dobel!


Lokasi:

Ikan Bakar Manado Kemayoran

Jl. Bungur Besar No. 107,Kemayoran, Jakarta. Telp. (021) 4255063.


6. Sulawesi

Apa lagi yang lebih enak dari menyantap seafood di surga kuliner bernama Kemang? Buat orang Sulawesi dan seafood lover, Sulawesi@Kemang harus dikunjungi. Semua makanan di sini, mulai dari snack, makanan utama, sampai dessert itu khas Makassar. Jangan lupa pesan Ikan Sukang Rica nya ya. Rasanya juara! Bumbu ricanya pedas, tapi enak banget. Kalau suka ngemil, Panada dan Jalangkote di sini top banget. Panadanya super spesial karena isinya full dari ujung ke ujung. Sedangkan Jalangkote yang merupakan pastel ala Makassar itu disajikan saat masih hangat dan isinya pun melimpah.

Lokasi:


Sulawesi

- Jl. Kemang Selatan Raya No. 2A, Kemang, Jakarta. Telp. (021) 78833170.

- Menara BTPN, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Kuningan, Jakarta. Telp. (021) 29887836.


7. Seafood Santa 68

Siapa coba yang nggak tau Seafood Santa 68 ini? Tempat makan seafood ini terkenal banget punya cita rasa yang luar biasa. Makin malam antriannya makin mengular lho. Nggak heran sih, semua menu di sini emang enak. Kerangnya besar-besar, udang rebusnya segar, dan yang paling favorit adalah Ikan Bawal bakar nya. Daging ikannya tuh matang sempurna dan sambal nya bikin nagih.


Lokasi:

Seafood Santa 68

Jl. Wolter Monginsidi, Senopati, Jakarta.


Mantap banget kan pilihan ikan bakar enak di Jakarta? Kalo rekomendasi di atas masih kurang banyak, kamu bisa cek langsung opsi lainnya di Nibble. Buat yang belum tahu Nibble, klik di sini yuk!

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

DESTINASI WISATA HUTAN PINUS UNTUK LIBURAN ANTI-MAINSTREAM DAN INSTAGRAMMABLE

Bosan mengunjungi destinasi wisata yang itu-itu saja? Mengapa tidak mencoba liburan ke spot-spot tidak biasa? Wisata hutan pinus bisa menjadi alternatif yang layak dipertimbangkan, lho!

Keberadaan sejumlah hutan pinus yang tersebar di seluruh Indonesia memperkaya kekayaan alam yang ada di negeri ini. Beberapa daerah juga menggarap cukup serius untuk menjadikan spot ini sebagai destinasi wisata hutan pinus yang ngehits. Bayangkan, bisa menikmati alam, merasakan kesegaran udara di antara pepohonan, sekaligus bermain dan berfoto dengan nuansa yang Instagrammable, siapa yang tidak mau bisa berwisata di tempat seperti ini.

Bagi kamu yang tertarik untuk liburan dengan nuansa yang tidak bisa, wisata hutan pinus bisa menjadi pilihan untuk diambil. Di bawah ini adalah sejumlah spot wisata hutan pinus di Indonesia yang bisa menjadi jujukan untuk sesi liburan anti-mainstream kamu berikutnya. Enjoy, ya!


1. Hutan Pinus Asri, spot piknik asyik di hutan Imogiri

Lebih dikenal sebagai hutan pinus Mangunan, Hutan Pinus Asri menjadi salah satu destinasi wisata hutan pinus yang cukup nge-hits di Yogyakarta, bahkan Indonesia.

Tidak sedikit daya tarik yang ditawarkan, namun yang paling mencolok adalah menikmati panorama alam, sekaligus berselfie dengan background yang keren. Kamu sudah mencobanya?

Lokasi:  Jl. Hutan Pinus Nganjir, Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta


2. Top Selfie Pinusan Kragilan yang Instagrammable

Yang tertarik dengan destinasi wisata di Magelang, mengunjungi hutan pinus Kragilan seharusnya bisa masuk dalam itinerary kamu. Daya tariknya, banyak spot foto Instagrammable, lho!

Nuansa alam yang begitu asri dengan udara yang sejuk dan menyegarkan menjadi daya tarik lain yang tidak bisa dilewatkan. Apalagi jika kamu tertarik untuk bersantai, menikmati nuansa hutan pinus dengan sejumlah spot yang asyik untuk ber-selfie.

Lokasi: Area Kebun/Hutan, Pogalan, Pakis, Magelang, Jawa Tengah


3. Atmosfer alam yang istimewa di Hutan Pinus Kalilo

Salah satu destinasi wisata ngehits di Purworejo dalam beberapa waktu terakhir adalah Hutan Pinus Kalilo. Tidak hanya menyuguhkan panorama hutan pinus yang asyik, ada juga spot foto alam yang tiada duanya.

Layaknya wisata hutan pinus lainnya di Indonesia, destinasi ini juga menawarkan udara yang sejuk untuk dinikmati sembari bersantai. Hal lain yang tidak boleh kamu lewatkan adalah Watu Tumpang, yang bisa dijadikan titik ber-selfie dengan pemandangan alam yang aduhai.

Lokasi:  Kalilo, Tlogoguwo, Kaligesing, Purworejo, Jawa Tengah


4. Wisata alam yang asyik di Gogoniti Park

Jika menyempatkan diri liburan ke Blitar, Gogoniti Park seharusnya masuk dalam daftar tempat untuk liburan kamu. Bukan hanya tempatnya yang Instagrammable, banyak juga wahana bermain yang menguji adrenalin.

Destinasi wisata hutan pinus yang ini memang sudah dikelola secara khusus untuk menjadi tempat tujuan wisata wisatawan domestik maupun internasional. Tidak hanya sejuk dan menenangkan, hutan pinus Gogoniti juga bisa menjadi tempat yang asyik mengakrabkan diri bersama keluarga. Piknik asyik di tempat ini juga sangat direkomendasikan, lho!

Lokasi: Kemirigede Krajan, Kemirigede, Kesamben, Blitar, Jawa Timur


5. Hutan Pinus Limpakuwus, nuansa natural di alam yang asri

Jika tertarik mengunjungi hutan pinus yang minim sentuhan manusia, Hutan Pinus Limpakuwus bisa menjadi alternatif yang pas. Suasananya masih alami, pun demikian dengan panoramanya yang asri.

Destinasi wisata hutan pinus yang ini juga bisa menjadi spot yang asyik untuk camping. Akses jalan yang mudah dan fasilitas yang memadai menjadi syarat yang pas untuk para pemula merasakan seperti apa rasanya hidup di alam terbuka. Mau coba?

Lokasi: Area Sawah, Limpakuwus, Sumbang, Banyumas, Jawa Tengah


6. Tempat piknik santai di Bogor, Hutan Pinus Gunung Pancar

Masih untuk yang tertarik berwisata dengan nuansa alam, Hutan Pinus Gunung Pancar bisa menjadi tujuan liburan kamu. Bayangkan bisa bersantai, bahkan nge-camp di tengah hutan pinus, pastinya menjadi pengalaman yang menyenangkan.

Tempat ini juga menjadi surga bagi para Instagrammer. Tidak sedikit spot foto menarik dengan background cantik yang bisa memanjakan penggemar selfie, termasuk di antaranya kafe di tengah hutan pinus nan eksotik ini. Kamu salah satunya?

Lokasi: Gunung Pancar, Karang Tengah, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat


7. Hutan Pinus Semeru yang menawan hati

Semeru bukan hanya Ranu Kumbolo, lho! Ada juga spot wisata hutan pinus yang nge-hits, HPS alias Hutan Pinus Semeru.

Pemandangan hijau yang rimbun, berkat pepohonan pinus yang rindang, dijamin akan menyejukkan mata dan hati. Tambahan payung warna-warni yang digantungkan di antara pepohonan menambah keeksentrikan lokasi wisata hutan pinus ini. Berswafoto di lokasi ini, mengapa tidak?

Lokasi: Area Sawah/Kebun, Sumberputih, Wajak, Malang, Jawa Timur


8. Destinasi wisata ngehits di Bantul, Hutan Pinus Pengger

Salah satu wisata hutan pinus yang memesona di Indonesia adalah Hutan Pinus Pengger. Bukan hanya karena atmosfer alami yang mengesankan di tengah hutan, tapi juga karena fasilitas yang ditawarkan, termasuk di antaranya spot foto selfie.

Di spot wisata ini, kamu tidak hanya bisa menikmati udara segar dan aroma hutan pinus yang khas, tapi juga melemparkan pandangan untuk menjelajahi pesona alam Yogyakarta dari ketinggian. Banyak spot Instagrammable di sini, lho!

Lokasi:  Jl. Dlingo-Patuk, Pantirejo, Terong, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta


9. Hutan Pinus Rahong pas untuk pecinta wisata adventure

Mau paintball, camping, flying fox atau off road riding di tengah hutan pinus, maka Hutan Pinus Rahong adalah spot yang harus kamu tuju. Kawasan hutan pinus ini memiliki panorama yang indah dan juga terdapat beragam fasilitas penunjang wisata yang memadai.

Selain berwisata di hutan pinus, kamu juga bisa mengikuti kegiatan arung jeram atau tea walk di perkebunan teh yang berada dekat dengan lokasi wisata hutan pinus ini. Kegiatan paling asyik adalah camping di tengah hutan pinus. Tertarik mencoba?

Lokasi: Pulosari, Pangalengan, Bandung, Jawa Barat


10. Menikmati alam Jogja dari Puncak Becici

Puncak Becici menjadi salah satu destinasi wisata hutan pinus yang ngehits di Jogja, bahkan sebelum mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama dan keluarganya berkunjung tahun lalu.

Tidak mengherankan karena banyak hal menarik yang bisa ditemui di sini, mulai dari kawasan hutan pinus yang rindang, syahdu, tenang dan menyegarkan, serta menjadi spot asyik untuk menikmati bentang alam wilayah Bantul dan Jogja. Sejumlah gardu pandang yang Instagrammable menjadi daya tarik tambahan mengunjungi spot wisata ini, selain tidak adanya tiket masuk yang dibebankan ke pengunjung. Asyik!

Lokasi: Gunungcilik, RT.07/RW.02, Muntuk, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

10 Tren Kuliner Unik yang Lagi Hits di Jakarta, Sudah Pernah Coba?


Gak cuma fashion, tren kuliner pun tiap tahun selalu berubah dan dinamis. Selalu ada makanan atau minuman yang baru dan bikin kita terheran-heran.

Memasuki awal tahun 2019 saja, sudah terlihat beberapa jenis kuliner yang berhasil menyita perhatian. Di antaranya 10 makanan dan minuman di bawah ini yang bikin kita langsung pengin memanjakan lidah


1. Beer ramen

Awalnya, makanan ini booming di sosial media pada pertengahan 2018. Namun, lokasinya bukan di Indonesia, melainkan di Yuu Tapas Restaurant, Kanada. Tapi sekarang kamu sudah bisa menemukan ramen unik ini di Indonesia, tepatnya di gerai Ichiro Ramen Jakarta. 
Halal gak? Pertanyaan itu pasti muncul di benakmu, karena namanya beer ramen. Tenang, bahannya semua non-alkohol kok, hanya saja disajikan serupa bir dingin dengan gelas tinggi. "Beer" cokelatnya adalah kaldu ikan, sedangkan foam di atas gelas terbuat dari kocokan putih telur.


2. Kopi susu jumbo

Suka gak puas minum es kopi susu cuma satu gelas? Kalau gitu, coba bawa pulang es kopi susu yang ditaruh dalam wadah segeda gaban ini.
Bayangin, tempatnya bervolume 2,2 liter! Cocok banget buat nongkrong rame-rame. Segede Gaban lokasinya berada di Pasar modern Santa, Jalan Cipaku Nomor 121, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. 


3. Es krim Cheetos

Ezo Cheesecake ini terkenal dengan varian cheesecake dan es krimnya. Tapi belakangan ini, menu barunya menjadi perbincangan karena memadukan dua bahan yang gak biasa, yakni soft serve ice cream dengan remah-remah Cheetos.
Ya, Ezo bekerja sama dengan merek makanan ringan ini menyajikan es krim keju bertabur Cheetos. Katanya sih, rasanya cukup enak. Kamu sudah pernah coba?


4. Popsicle 3D

Kalau biasanya popsicle berbentuk persegi panjang dengan ujung lengkung, es krim stick satu ini justru bentuknya 3D dengan banyak karakter. Mulai dari Doraemon, robot, Rilakuma, sampai es krim edisi spesial, seperti rudolf dan kereta salju ini. Gemas!


5. Pizza sushi

Pizza sushi bukan pertama kali ini hadir di Indonesia, tapi menu milik Kabuto ini istimewa karena presentasinya yang nampak menggiurkan dan benar-benar mirip pizza. Nori serta nasi dibentuk segitiga, lalu ditaburi berbagai macam topping. Gak ketinggalan di bagian pangkalnya digulung serta diberi isian. 


6. Baguette pasta

Mungkin kamu familiar sama roti asal Perancis satu ini. Tapi sudah pernah cobain baguette isi pasta, belum?
Baguetta adalah sebuah tempat akan di kawasan Bintaro yang mempelopori baguette isi pasta di Indonesia. Jenis isian pastanya beragam, di antaranya seperti spaghetti, fusili, hingga makaroni.


7. Ice Cream Puff

Ingat es krim sandwich asal Singapura yang ngehits beberapa tahun lalu? Sekarang ada juga dessert serupa, tapi menggunakan choux pastry, roti lembut berbentuk bulat khas Perancis, lho. Biasanya roti ini diisi krim, bisa pula dipadukan dengan es krim. Isian es krimnya pun "gemuk" banget dan pastinya bikin puas.


8. Winter bunny pudding chocolate pie

Duh, siapa yang tega makan kalau pudingnya cute begini? Puding berbentuk kelinci ini sebenarnya menu spesial yang ditawarkan kafe bernama Copper Club selama holiday season kemarin. Tapi, kayaknya banyak yang belum bisa move on dari imutnya makanan satu ini.


9. Es pisang ungu

Es asal Makassar ini biasanya terbuat dari bahan utama pisang yang dibalut adonan tepung berwarna hijau. Nah, tapi Bebek BKB gak pengin mainstream dan akhirnya bikin varian es pisang ungu. Setelah ini bakal ada warna apa lagi ya?


10. Sate telur Indomie

Ada beberapa makanan olahan Indomie yang viral sepanjang tahun 2018, seperti donat Indomie hingga onigiri Indomie. Sekarang muncul lagi kreasi mie instan yang gak kalah unik, yakni sate telur Indomie. Hmmm...bakal bisa menyaingi pamor donat Indomie gak ya?

Dari 10 makanan di atas, mana saja yang sudah kamu cobain dan paling kamu suka? Tulis di kolom komentar ya!
Share:

6 Tempat Wisata Taman Bunga Di Indonesia Yang Wajib Kalian Sambangi!



Setiap orang punya caranya sendiri untuk menghabiskan liburan. Dari sekadar malas-malasan di rumah hingga berkunjung ke tempat wisata kekinian, the choice is up to you! Bahkan, kamu juga bisa menyulap waktu liburan menjadi kesempatan usaha, lho! Untuk kamu yang senang berkreasi, momen liburan bisa dimanfaatkan untuk membuat barang-barang inovatif. Senang traveling? Kamu bisa membuka jasa titip. Dilansir dari Cek Aja, bisnis jasa titip ini ternyata menjanjikan dan bisa menarik keuntungan hingga puluhan juta rupiah!

Namun, kamu juga mungkin bosan dengan kegiatan liburan yang sama. Ya, pola yang repetitif lama-lama akan terasa membosankan. Selain itu, pemilihan destinasi liburan pun bisa memberikan dampak ke pengalaman berlibur secara keseluruhan. Untuk kamu yang menyukai suasana tropis, misalnya, objek wisata pantai mungkin jadi pilihan yang tepat. Hobi shopping? Kota atau negara destinasi belanja seperti Singapura bisa kamu sambangi.

Buat kamu yang mungkin bosan dengan ingar bingar perkotaan, destinasi wisata alam perlu dipertimbangkan. Kamu perlu a change of scenery buat menyegarkan kembali pikiran dan tubuh. Berlibur ke tempat wisata alam juga memberimu kesempatan untuk lebih mengapresiasi kekayaan flora dan fauna Indonesia. Seperti dilansir dari Fauna & Flora Internasional, Indonesia merupakan daerah dengan hutan terluas di dunia setelah Amazon. Bahkan, sekitar 11% populasi tanaman dan 13% populasi mamalia di dunia ada di negara kita, lho!

Nah, sebagai rekomendasi destinasi liburan, Bob punya 6 taman bunga di Indonesia yang bisa kalian coba sambangi. Di taman-taman ini, kalian tidak hanya bisa memanjakan mata dengan kecantikan koleksi bunga dan tanaman yang ada. Kamu juga bisa belajar mengenai koleksi flora yang tersedia. Ingin tahu apa saja rekomendasi tempat wisata dari Bob? Let’s check these out!


1. Taman Bunga Nusantara

Jl. Mariwati KM 7, Desa Kalungluwuk, Sukaresmi, Cianjur – Jawa Barat

Taman bunga ini bisa dibilang merupakan salah satu taman bunga tertua di Indonesia. Dilansir dari Native Indonesia, Taman Bunga Nusantara dibangun pada tahun 1992 dan diresmikan pada tahun 1995. Hmm… Berarti usianya di tahun 2020 ini sudah menginjak 25 tahun, ya. Karena lokasinya tak jauh dari di kawasan Cipanas, tempat wisata ini menjadi salah satu pilihan favorit warga Jakarta dan Bandung. Seperti yang kalian tahun, kawasan Cipanas sendiri terkenal dengan udaranya yang sejuk dan keindahan bentang alamnya.

Dilansir dari situs resminya, Taman Bunga Nusantara memiliki luas 35 hektare. Dari luas total ini, lahan seluas 23 hektare digunakan untuk merawat berbagai bunga dan pohon berbunga. Ada beberapa taman tematik di sini, seperti Taman Jepang, Taman Bali, dan Taman Mediterania. Suka dengan tantangan? Coba cari secret garden yang berada di tengah labirin. Taman Bunga Nusantara juga dilengkapi fasilitas seperti food court, gazebo, menara observasi, dan garden tram.


2. Taman Bunga Poska

Jl. Desa Pematang RT 07, Banua Lawas, Tabalong, Kalimantan Selatan

Dari Cianjur, kita beralih ke Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Di sini, ada tempat wisata cantik yang sayang untuk dilewatkan. Taman Bunga Poska adalah salah satu tiga objek wisata buatan yang hadir di Kabupaten Tabalong, dilansir dari Tribunnews Banjarmasin. Eits! Meskipun merupakan objek wisata buatan, bunga dan tanaman yang ada di dalamnya ori ya, guys! Dilansir dari Jangan Lupa Piknik, taman bunga ini sudah ada sejak tahun 2019 awal. Jadi, bisa dibilang umurnya masih baru, ya.

Taman Bunga Poska punya banyak banget sudut Instagrammable yang akan menghiasi feed Instagram kamu. Ada koleksi bunga matahari dan bunga celosia yang cantik di taman ini. Selain itu, tersedia gazebo atau pondokan kecil di taman untuk bersantai bersama keluarga. Oh, ya! Dilansir dari situs pemerintah Tabalong, kehadiran taman ini membantu ekonomi setempat, lho! Pemasukan per bulan dari taman ini bisa mencapai 150 juta rupiah! Wow! Selain melestarikan flora, ternyata keberadaan taman ini juga mengembangkan perekonomian daerah.


3. Taman Bukit Bougenville

Jl. Pertanian, Desa Sijangkung, Singkawang, Kalimantan Barat

Masih di Pulau Kalimantan, kali ini kita bergeser sedikit ke Kalimantan Barat. Singkawang tidak hanya terkenal dengan kuil dan viharanya. Di kota ini juga terdapat tempat wisata yang cantik bernama Taman Bukit Bougenville. Taman ini berjarak kurang lebih 6 kilometer dari pusat kota Singkawang. Sesuai namanya, bunga bugenvil menjadi primadona taman ini. Kamu pasti sudah nggak asing dengan bunga ini, dong! Dilansir dari TravSharing, ada sekitar 46 spesies bugenvil yang dikembangan di sini.

Taman seluas 1,5 hektare ini tidak hanya memiliki koleksi bugenvil. Dilansir dari Pasti ke Singkawang, ada koleksi anggrek dan algonema di taman ini, serta hutan gaharu di belakang taman. Hmm… Pasti sejuk, ya, kalau berkunjung ke sini. Oh, ya! Taman Bukit Bougenville juga punya koleksi tanaman buah-buahan seperti durian, alpukat, dan rambutan. Sentuhan khas Tionghoa juga terasa kuat di taman ini. Berbagai patung naga, seperti naga panjang di dekat jembatan menjadi salah satu ikon taman.


4. Kebun Mawar Situhapa

Jl. Raya Kamojang KM 5, Samarang, Garut, Jawa Barat

Kalau mendengar kata Garut, mungkin kalian langsung teringat dodol dan jaket kulit. Nah, kota dengan julukan Swiss van Java ini juga punya tempat wisata yang keren banget. Namanya adalah Kebun Mawar Situhapa. Dilansir dari situs resminya, taman ini dibuka pada tahun 2012 dan berdiri di ketinggian 1.100 meter di atas permukaan laut. Sesuai namanya, kebun ini memiliki koleksi mawar yang beragam, termasuk spesies Damask Rose. Spesies ini dikembangkan dan dipanen untuk dijadikan teh mawar, minyak asiri, dan rose water. Hmm… Beauty time, anyone?

Taman ini tidak hanya memamerkan koleksi mawar. Ada juga beragam spesies kaktus raksasa yang ditanam di sini. Selain itu, untuk penyuka tantangan, coba deh jelajahi labirin yang ada di bagian tengah taman. Oh, ya! Kebun Bunga Sipatuha juga punya restoran yang dikelilingi oleh taman. Pas banget nih buat kalian yang suka afternoon tea. Selain itu, ada juga beberapa vila kayu dengan tiga tipe untuk kamu yang ingin menginap. Tipe terbesarnya memiliki dua lantai dan bisa mengakomodasi 6 tamu. Cocok untuk liburan bareng keluarga!


5. Kebun Bunga Matahari Kediri

Jl. Selomangleng No. 143, Pojok, Mojoroto, Kediri

Bunga matahari memang cantik! Bentuknya yang besar dan bundar, dan warnanya yang cerah bikin suasana hati ikut ceria. Penyanyi asal Jepang, Motohiro Hata bahkan mengabadikan bunga ini dalam lagunya, Himawari no Yakusoku. Nah, di Kediri ada tempat wisata yang menjadi rumah bagi bunga-bunga matahari. Nama tempatnya adalah Kebun Bunga Matahari Kediri atau Sunflower Garden. Dilansir dari Bosnia Travel, ada sekitar 6.000 bunga matahari yang ditanam di sini, lho!

Dilansir dari Hipwee, kebun dengan luas 900 meter persegi ini ternyata sudah disiapkan sejak tahun 2016. Sunflower Garden juga menjadi destinasi wisata edukatif, terutama bagi anak-anak TK dan SD di Kediri. Ada tiga spesies bunga matahari yang dikembangkan di sini. Sebagai fasilitas umum, tersedia panggung untuk berfoto dengan latar kebun bunga atau pegunungan. Di sini, kamu juga bisa membeli labu madu sebagai oleh-oleh, lho!


6. Taman Galuh Bondowoso

Jl. Sumber Rejo, Giri Mulyo, Sempol, Kab. Bondowoso, Jawa Timur

Apa kamu penggemar The Chronicles of Narnia? Atau pernah menonton drama musikal The Sound of Music? Keduanya sama-sama menggunakan latar pegungunan yang cantik. Nah, di Bondowoso, ada tempat wisata yang menawarkan vista serupa. Namanya adalah Taman Galuh Bondowoso. Dilansir dari iNews, kawasan ini dulunya merupakan tanah bekas penjajahan Belanda. Warga sekitar menyebut area ini sebagai “negeri dongeng” karena pemandangan alamnya yang memang mengagumkan.

Berada di sini, kamu harus siap-siap dibuat takjub dengan hamparan bukit berbunga dan pegunungan permai di latar. Saat cuaca sedang cerah, langit biru berawan akan tampak kontras dengan dataran hijau di bawahnya. Di waktu-waktu tertentu, cuaca terasa lebih dingin dan kamu bisa melihat kabut menyelimuti area perbukitan dan pegunungan. Pemandangan yang surreal!

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

Liburan ke Tano Batak, Jangan Lewatkan 12 Kuliner Khas Ini ya Guys!


Danau Toba adalah salah satu destinasi wisata terbaik di Indonesia. Selain menikmati keindahan Danau Toba, tak lengkap rasanya jika tidak mencicipi kuliner di Tano Batak ini.

Penduduk Danau Toba mayoritas warga Batak. Banyak sekali kuliner khas Batak yang harus dicoba.

Yang pasti jangan lupa untuk mencari makanan ini jika berkunjung ke pesisir Danau Toba, bahkan ke Pulau Samosir. Ikan segar yang ditangkap langsung dari danau juga mempengaruhi rasa. Berikut 12 kuliner khas Batak yang tak boleh terlewatkan.


1. Ikan Mas Arsik

Arsik berbahan dasar ikan seperti ikan mas, nila, dan mujair. Biasanya, ikan ini ditangkap langsung dari Danau Toba. Arsik dimasak dengan proses memasak ikan yang ditambahkan andaliman atau  sejenis rempah untuk menciptakan rasa pedas yang membuat lidah seakan bergetar.
Biasanya disajikan dengan berkuah atau agak kering. Soal rasa tidak perlu ditanya, gurih dan lezat dengan campuran bumbu yang tepat. Arsik sangat cocok disantap dengan nasi hangat.


2. Dengke Mas Na Niura

Naniura adalah salah satu makanan khas yang tidak dimasak. Ya, bisa dibilang naniura adalah shusinya orang Batak. Bisa menggunakan ikan mas, ikan nila, dan mujair. Disajikan dengan bumbu yang lengkap, ikan tersebut terasa lebih enak.
Tak perlu dimasak, bumbu-bumbu itulah yang akan memasak ikan tersebut. Proses pematangan menggunakan asam, membuat naniura harus sabar untuk disantap.


3. Ikan Natinombur

Makanan khas Batak ini disajikan dengan cara disiram dengan bumbu. Bumbu untuk ikan hampir sama dengan arsik, hanya saja bumbu bakar. Bahan dasarnya ikan yang dibakar. Biasanya menggunakan ikan nila atau mujahir.
Kamu bisa menambahkan andaliman. Untuk penyuka pedas, bisa menambahkan cabe atau andaliman supaya rasanya lebih nikmat. 


4. Manuk (Ayam) Napinadar

Bahannya terdiri dari ayam segar yang dibakar dibumbui dan dicampur darah segar ayam itu sendiri, dengan proses kematangan yang pas. Bumbu sajian mayoritas andaliman membuat makanan khas satu ini selalu dirindu lidah. Akan lebih nikmat jika dibuat agak pedas.


5. Lapet

Kue lapet, biasanya dibentuk menyerupai limas dan dibungkus daun pisang. Proses pembuatannya tidak begitu rumit, dimulai dari tepung beras, kelapa parut yang tidak terlalu tua, dan dicampur. Ditambah pula parutan gula aren atau gula merah, dan air secukupnya.
Setelah seluruh adonan merata, lapet dibungkus daun pisang, lalu dikukus hingga matang. Proses pembuatan kue ini hampir mirip dengan kue ombusombus. Makanan ini sering disantap saat acara acara tertentu, seperti acara pernikahan, adat, dan sebagainya.


6. Itak Gurgur

Itak gurgur adalah makanan tradisional khas Batak yang pada umumnya digunakan pada acara adat Batak tertentu. Kue yang satu ini hampir sama dengan lapet, yakni manis dan gurih.
Namun, cara pembuatan itak gurgur berbeda dengan lapet. Itak gurgur dibuat dengan cara yang sangat sederhana, yaitu dengan mengadon itak, kelapa muda yang telah diparut, gula pasir, dan sedikit air panas.
Setelah dicampur sampai rata, adonan tersebut dicetak manual dengan tangan sendiri. Sesimpel itu. Itak gurgur pun siap dihidangkan. Mudah bukan?
Fyi, gurgur diartikan sebagai “membara”. Pemberi itak gurgur selalu berharap si pemakan jadi memiliki semangat yang membara. Kue yang cocok buat semangatin si doi ya. Hehehe.


7. Babi Panggang

Selanjutnya ada makanan khas Batak yang diolah dari daging babi yang diolah sedemikian rupa, kemudian disiram dengan sedikit asam untuk dipanggang. Jika daging babi mulai matang dengan sempurna, maka lemak-lemaknya akan keluar.
Daging babi ini kemudian disajikan bersama dengan bumbu darah (darah babi yang telah dimasak denagn campuran bumbu khas). Sangat cocok disajikan bersama dengan sayur daun ubi dan tulang sup babi.


8. Saksang

Masih berbahan dasar daging babi, tapi berbeda nama. Saksang dimasak dengan bumbu khusus yang hampir mirip bumbu napinadar. Proses memasaknya pun bisa dicampur dengan darah daging itu sendiri. 
Jika dibandingkan dengan panggang, saksang lebih banyak mengandung daging daripada lemak. Ciri khas makanan ini menggunakan andaliman untuk menciptakan rasa panas pedas menggetarkan lidah.


9. Tanggo-Tanggo

Mirip dengan saksang, tanggo-tanggo berbahan dasar anjing dan babi. Bedanya hanya pada ukuran. Masakan tanggo-tanggo dipotong lebih besar, kira-kira sebesar kepalan tangan, tapi ada pula versi kecilnya. Tanggo-tanggo biasanya menggunakan hewan yang lebih muda untuk menciptakan tekstur masakan yang tidak terlalu keras, sehingga bumbu meresap dan daging lebih empuk.


10. Dali Ni Horbo (Susu Kerbau) Khas Batak

Makanan khas Batak satu ini berasal dari olahan susu kerbau. Jika biasanya kamu mengkonsumsi susu cair dengan cara diminum, kali ini kamu harus cobain "makan" susu. Susu kerbau yang sudah dimasak kemudian ditambah sedikit garam dan campuran perasan air daun pepaya. Dali ni horbo tampilannya kental seperti tahu putih. Makanan ini lebih nikmat jika dimasak seperti arsik.


11. Daun Ubi Tumbuk

Sayur yang banyak disajikan oleh rumah makan khas Batak ini cara membuatnya tidak terlalu sulit. Berbahan dasar daun ubi yang ditumbuk dan dicampur dengan bumbu yang berasal dari bawang merah, bawang putih, serta buah rimbang kemudian direbus dan ditambah dengan santan kental.
Sayur ini sangat sering disantap dengan nasi, kacang dan teri goreng sambal. Ini super recommended sekali buat kamu loh.


12. Daun Ubi jantung Pisang

Sayur khas Batak selanjutnya berisi daun ubi yang dicampur dengan kelapa parut dan potongan jantung pisang. Ada pun bumbu yang dipakai antara lain bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, bunga kincung, dan bagian dalam batang sereh. Masakan daun ubi jantung pisang diolah dengan cara ditumis.

Nah, itu dia 12 kuliner khas Batak yang berhasil bikin kamu ngiler duluan. Langsung aja masukkan catatanmu. Jangan sampai gak cobain pas lagi singgah ke Tanah Batak, nanti kamu menyesal!
Share:

10 MUSEUM TERBAIK DI DUNIA NGGAK BIKIN BOSEN EXPLORE SEHARIAN


Museum adalah salah satu destinasi wisata yang cukup populer di dunia. Dengan mengunjungi museum, Anda bisa belajar sejarah, melihat karya seni hingga arsitektur dalam museum. Museum seolah menjadi lokasi yang tepat untuk menambah ilmu sekaligus berwisata.


1. Metropolitan Museum of Art (New York, Amerika Serikat)

Museum terbaik di dunia yang pertama ada di New York, Amerika Serikat. Museum yang kerap disebut The Met ini merupakan salah satu museum dengan jumlah pengunjung terbanyak di dunia. The Met menyimpan lebih dari dua juta koleksi benda seni yang terbagi dalam tujuh departemen kurasi yang berbeda, cocok sekali bagi Anda yang suka menikmati berbagai lukisan dan karya seni lainnya.

Metropolitan Museum of Art ini buka setiap hari dengan harga tiket yang bervariasi, mulai dari USD 12 hingga USD 25 per orangnya.


2. Art Institute of Chicago (Chicago, Amerika Serikat)

Museum terbaik di dunia yang kedua juga masih ada di Amerika Serikat, tepatnya di Chicago, yaitu Art Institute of Chicago. Museum yang pertama kali didirikan tahun 1879 ini berlokasi di Grant Park, Chicago dan merupakan salah satu museum tertua dan terbesar di Amerika Serikat.

Koleksi yang dipamerkan di museum ini terbagi atas sebelas departemen kurasi dan koleksi permanennya mencapai 300 ribu. Beberapa koleksi yang populer antara lain lukisan karya George Seurat yang berjudul A Sunday on La Grand Jatte (1884) dan lukisan The Old Guitarist karya Pablo Picasso.

Berkat koleksi-koleksinya yang menarik inilah setiap tahunnya museum ini dikunjungi oleh 1,5 wisatawan dari berbagai negara. Bagi Anda yang ingin berkunjung, Art Institute of Chicago buka setiap hari dengan harga tiket masuk mulai dari USD 14 hingga USD 25.


3. 9/11 Memorial & Museum (New York, Amerika Serikat)

9/11 Memorial & Museum yang berlokasi di 180 Greenwich Street, New York ini termasuk dalam salah satu museum terbaik di dunia. Museum ini didirikan sebagai penghormatan untuk korban tragedi 11 September 2001 di gedung World Trade Center.

Museum ini mempunyai bentuk yang cukup unik karena memperlihatkan jajaran pohon dengan dua kolam yang berada di tengahnya, dulunya lokasi ini adalah twin tower sebelum tragedi 11 September 2001. Arsitek yang merancang memorial ini bernama Michael Arad yang berasal dari Israel.

9/11 Memorial ini dibuka dalam peringatan 10 tahun tragedi tersebut, tepatnya pada tanggal 11 September 2011 dan museumnya baru dibuka untuk umum pada tanggal 21 Mei 2014. Baru tiga bulan setelah tanggal pembukaannya, museum ini sudah dikunjungi oleh lebih dari satu juta wisatawa.

Museum ini dapat dikunjungi setiap hari dengan harga tiket mulai dari USD 15 hingga USD 24 per orangnya.


4. National Museum of Anthropology (Meksiko)

National Museum of Anthropology sering juga disebut sebagai Museo Nacional de Antropologia dalam bahasa Meksikonya. Museum yang sudah berdiri sejak tahun 1964 di Meksiko ini menyimpan koleksi artefak dari kebudayaan Meksiko di masa lalu. Salah satu koleksi yang paling terkenal adalah Stone of the Sun.

National Museum of Anthropology yang berada di bawah naungan lembaga antropologi dan sejarah Meksiko ini termasuk dalam salah satu museum terbaik di dunia dengan pengunjung yang cukup banyak setiap tahunnya.

Untuk mengunjungi museum ini, pengunjung dikenakan tiket masuk sekitar Rp 53,000 per orangnya.


5. Prado National Museum (Madrid, Spanyol)

Museum terbaik di dunia selanjutnya ada di ibukota Spanyol, yaitu Madrid. Prado National Museum didirikan pada tahun 1819 dan menyimpan koleksi seni dari berbagai penjuru benua Eropa mulai dari abad 12 hingga abad 20.

Prado National Museum yang seringkali disebut sebagai El Prado ini merupakan satu dari banyak museum yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan. Koleksi yang bisa Anda nikmati di museum ini adalah gambar, lukisan, patung hingga dokumen bersejarah. Salah satu karya yang paling terkenal di Prado National Museum adalah lukisan cat minyak karya Velazquez yang berjudul Las Meninas.

Bagi Anda yang ingin mengunjungi El Prado, museum ini buka setiap hari dan pengunjung sama sekali tidak dikenakan biaya masuk.


6. State Hermitage Museum (St Petersburg, Rusia)

State Hermitage Museum merupakan sebuah museum yang didirikan oleh Catherine the Great pada tahun 1754 dan baru pertama kali dibuka untuk umum di tahun 1852. Museum ini diperkirakan menjadi rumah bagi sekitar 3 juta koleksi seni, dimana koleksinya yang terbanyak adalah koleksi lukisan. Tak heran jika State Hermitage Museum menjadi salah satu museum terbaik di dunia.

Museum ini terbagi menjadi enam bangunan megah dimana salah satunya adalah Winter Palace. Winter Palace ini dulunya adalah kediaman kaisar Rusia yang indah dan mewah. Pengunjung bisa menikmati koleksi di museum ini dengan membayar tiket seharga Rp 119,000. Tapi, jika Anda datang di hari Kamis minggu pertama setiap bulannya, Anda tidak akan dikenakan tiket masuk.


7. British Museum (London, Inggris)

British Museum berlokasi di area Bloomsburry di Kota London dan merupakan salah satu museum terbaik di dunia. Museum ini memiliki koleksi permanen yang diperkirakan mencapai 8 juta dan merupakan museum dengan koleksi paling lengkap karena menyimpan berbagai benda seni dari berbagai benua di dunia.

Museum ini telah berdiri sejak tahun 1753 dan pertama kali dibuka untuk umum pada tanggal 15 Januari 1759. Area dari British Museum ini mencapai 75 ribu meter persegi dengan 94 galeri.

Memasuki British Museum pengunjung sama sekali tidak dikenakan biaya masuk. Pengunjung bisa datang setiap hari mulai pukul 10 pagi hingga pukul 5.30 sore, kecuali hari Jumat museum ini buka sampai pukul 8.30 malam.


8. Musée d’Orsay (Paris, Perancis)

Paris juga memiliki museum terbaik di dunia yaitu Musée d’Orsay. Museum yang berada di tepi sebelah kanan Sungai Seine ini menyimpan sejumlah koleksi seni yang patut untuk Anda saksikan. Sejumlah koleksi seni Perancis disini berasal mulai dari tahun 1848 hingga 1914 dalam bentuk lukisan, ukiran, perabot dan foto.

Beberapa lukisan karya seniman ternama ada di museum ini, seperti Monet, Seurat, Van Gogh dan Guguin. Bagi Anda yang ingin mengunjungi Musée d’Orsay, museum ini buka di hari Selasa sampai Minggu dengan tiket masuk sebesar USD 9 hingga USD 12 per orangnya.


9. Acropolis Museum (Athena, Yunani)

Acropolis Museum merupakan museum arkeologi yang berfokus pada penemuan benda-benda arkeolog di Acropolis Athena. Museum ini juga merupakan museum terbaik di dunia karena menyimpan koleksi hampir empat ribu koleksi benda arkelologi di area seluas 14.000 meter persegi.

Museum yang pertama kali didirikan pada tahun 2003 ini baru dibuka untuk umum pada 20 Juni 2009 dan bagi Anda yang ingin mengunjunginya, Anda wajib merogoh kocek sebesar Rp 66,000 saja untuk tiket masuknya.


10. Vasa Museum (Stockholm, Swedia)

Vasa Museum adalah sebuah museum maritim yang berlokasi di Stockholm, Swedia, tepatnya di Pulau Djurgården. Museum ini adalah salah satu museum terbaik di dunia dengan berbagai koleksi yang unik dan menarik untuk dilihat. Salah satu koleksi terbaik dari museum ini adalah sebuah kapal bernama Vasa yang berasal dari abad 17 dan pernah tenggelam saat pelayarannya di tahun 1628.

Vasa Museum telah dibuka sejak tahun 1990 dan sejak saat itu menjadi salah satu museum paling banyak dikunjungi di area Skandinavia. Museum ini buka setiap hari dengan harga tiket mulai dari Rp 159,000 hingga Rp 212,000 per orangnya.
Share:

7 Kuliner Daging Sapi Khas Jawa Timur, Lezat Menggugah Selera

Daging sapi menjadi bahan dasar berbagai kuliner lezat. Di Jawa Timur, ada sejumlah kuliner daging sapi yang khas dan unik. Kuliner daging sapi khas Jawa Timur ini diolah bersama rempah-rempah yang memberi cita rasa khas yang kuat.

Kuliner daging sapi khas Jawa Timur bisa ditemukan dengan mudah di berbagai daerah di timur Pulau Jawa ini. Sejumlah kuliner daging sapi khas Jawa Timur bahkan cukup unik dan tidak mudah ditemukan di daerah lain.


1.Lapis daging

Lapis daging merupakan olahan daging sapi khas Surabaya. Kuliner satu ini juga populer di daerah Jawa Timur. Sekilas lapis daging mirip dengan semur daging biasa.

Lapis daging terbuat dari daging has dalam atau daging sapi tenderloin yang dimasak bersama dengan rempah dan kecap manis. Lapis daging memiliki tekstur potongan daging berlapis-lapis dengan rasa khas rempah.


2.Daging age

Daging age merupakan olahan daging sapi khas Jember, Jawa Timur. Daging age memiliki tampilan mirip dengan rendang. Bedanya, daging age dimasak bersama sangraian parutan kelapa yang dikenal sebagai koya.

Daging diolah bersama dengan rempah-rempah yang membuatnya kaya akan cita rasa. Daging age biasa hadir pada acara-acara tasyakuran dan pernikahan. Kuliner ini biasa disantap dengan nasi hangat, sayur, dan kering tempe.


3.Krengsengan daging sapi

Krengsengan daging sapi merupakan masakan khas Jawa Timur yang cukup populer. Krengsengan daging sapi mirip seperti tongseng. Bedanya, krengsengan daging sapi dimasak bersama petis udang khas Jawa Timur. Krengsengan daging sapi biasanya terdiri dari daging dan iga sapi.

Krengsengan daging sapi memiliki cita rasa pedas karena tambahan cabai pada bumbunya. Daging sapi yang dimarinasi dengan bumbu rempah membuat krengsengan daging sapi memiliki rasa yang khas dan nikmat.


4.Soto Madura

Soto Madura memiliki bahan dasar daging sapi yang lezat. Soto Madura biasa disajikan bersama telur rebus, kentang goreng dan tauge. Di Madura, soto Madura memiliki beberapa variasi sesuai wilayahnya, seperti soto Sumenep, soto Pamekasan dan soto Bangkalan.

Soto Sumenep disajikan dan dimakan dengan singkong, tauge goreng, bihun, bawang daun, bawang goreng, lontong, daging sapi atau usus sapi. Yang membedakan dengan Soto Pamekasan & Soto Bangkalan adalah bumbu kacangnya yang terdiri dari kacang, petis dan pisang muda yang diulek halus.

Soto Pamekasan terdiri dari kentang rebus, perkedel kentang, tauge, daging sapi atau daging ayam, soun, lontong, dan disiram dengan kaldu bening dengan bumbu merica dan bawang putih. Sementara Soto Bangkalan memakai tauge dan soun dengan daging sapi, ayam atau jeroan.


5.Sate Klopo

Sate klopo merupakan olahan sate khas Surabaya. Sate ini biasanya menggunakan daging sapi yang dibakar bersama parutan kelapa sangrai. Sate kemudian disajikan bersama bumbu kacang dan taburan serundeng.

Sate Klopo merupakan kuliner populer di Surabaya. Warung sate klopo yang sangat legendaris di Surabaya bisa ditemukan di Sate Klopo Ondemohen Ibu Asih, Jalan Walikota Mustajab No.36, Surabaya.


6.Sate gebug

Sate Gebug merupakan kuliner khas Malang yang begitu legendaris. Dinamakan gebug karena sebelum ditusuk dan dibakar, daging terlebih dahulu dipukul (digebug) dengan ulegan batu agar empuk. Daging kemudian direndam dengan bumbu rempah dan dibakar di atas bara api.

Sate gebug terkenal dengan teksturnya yang sangat empuk dan rasa rempahnya yang begitu khas. Warung sate gebug yang paling terkenal berada di daerah Kayutangan, berdiri sejak 1920 silam.


7.Rawon

Olahan daging sapi yang tak kalah terkenal di Jawa Timur adalah rawon. Kuliner ini terkenal dengan kuah hitamnya yang memiliki rasa khas. Warna hitam pada kuah rawon berasal dari campuran kluwak.

Rawon biasanya berisi potongan daging sapi yang diolah bersama kluwak dan rempah seperti bawang merah, bawang putih, lengkuas, ketumbar, kemiri, serai, kunir, cabai, dan garam. Rawon biasa dilengkapi oleh telur asin, tauge pendek, dan kerupuk udang.

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

15 Destinasi Wisata yang Ada dalam Film Kartun Disney, Kece Banget!

Bagi kamu yang dari dulu doyan mengikuti film-film garapan Disney, pastinya paham betul kalau Disney selalu menyuguhkan pemandangan dan lokasi yang sangat indah di setiap filmnya.

Pasti banyak yang menyangka kalau lokasi-lokasi tersebut hanya ada di film belaka. Padahal lokasi-lokasi tersebut juga ada di dunia nyata, lho. Gak percaya? Berikut buktinya.


1. Sleeping Beauty – Kastil Neuschwanstein, Jerman

Kastil Neuschwanstein terletak di Negara Bagian Bavaria, Jerman. Kastil yang dibangun pada 5 September 1869 ini ternyata mirip banget dengan yang ada di film Sleeping Beauty.


2. Mulan – Forbidden City, China

The Emperor’s Palace yang ada di film Mulan juga ada di dunia nyata. Tepatnya di Forbidden City, tempat di mana kaisar dari Dinasti Ming dan Qing tinggal.


3. Tangled – Mont Saint-Michel, Perancis

Mont Saint-Michel merupakan pulau kecil yang terletak di Normandia, Perancis. Pulau ini sangat mirip dengan Istana Corona yang ada di film Tangled.


4. UP – Air Terjun Angel Falls, Venezuela

Air terjun di dalam film UP ini memang terlihat sangat indah. Air terjun ini ternyata terinspirasi dari air terjun Angel Falls yang berada di Venezuela.


5. Aladdin – Taj Mahal, India

Siapa yang gak kenal Taj Mahal? Monumen yang terletak di Agra, India, dan dibangun atas keinginan Kaisar Mughal Shāh Jahān ini ternyata menjadi inspirasi di film Aladdin lho.


6. The Little Mermaid – Kastil Chillon, Swiss

Kastil Chillon atau Château de Chillon terletak di Danau Geneva, Veytaux, Swiss. Kastil yang diperkirakan sudah ada sejak tahun 1005 ini jadi inspirasi Istana Pangeran Eric dalam film The Little Mermaid.


7. Beauty and The Beast – Château de Chambord, Perancis

Kastil Beast dalam film Beauty and The Beast terinspirasi dari kastil Chateau De Chambord di Loir-Et-Cher, Prancis. Kastil yang dibangun tahun 1547 oleh Raja Francis pertama ini awalnya digunakan sebagai pondok berburu.


8. Brave – Kastil Eilean Donan, Skotlandia

Kastil Eilean Donan yang berada di Skotlandia menjadi inspirasi kastil yang ada di film Brave. Mirip banget ya.


9. Atlantis: The Lost Empire – Angkor Wat, Kamboja

Kota yang hilang dalam film Atlantis: The Lost Empire sangat mirip dengan Candi Angkor Wat yang berada di Kota Angkor, Kamboja. Candi ini sendiri dibangun oleh Raja Suryawarman II pada pertengahan abad ke-12.


10. Snow White – Kastil Segovia, Spanyol

Benteng Ratu dalam film Snow White terinspirasi dari Kastil Segovia atau Alcázar of Segovia yang berada di Spanyol Tengah. Kastil ini merupakan tempat tinggal raja Spanyol selama ratusan tahun.


11. Lilo and Stitch – Kauai, Hawaii

Salah satu mercusuar yang terdapat dalam adegan film Lilo and Stitch terinspirasi dari mercusuar yang ada di Pulau Kauai, Hawaii.


12. Finding Nemo – Sydney Harbour, Australia

Kalau yang ini rasanya gak perlu dijelasin lagi. Siapa sih yang gak tahu Pelabuhan Sydney yang terkenal ini?


13. The Emperor’s New Groove – Machu Picchu, Peru

Kota di atas gunung dalam film The Emperor's New Groove memang terlihat sangat epik dan indah. Di dunia nyata, kota ini adalah situs Machu Picchu yang berada di Peru.


14. Frozen – Hotel De Glace, Kanada

Sebuah istana es tempat Elsa mengasingkan diri dalam film Frozen ternyata mengadaptasi hotel es di Quebec, Kanada. Arsitektur hotel ini akan membuatmu seperti berada dalam dunia fantasi es.


15. Moana - Kepulauan Polinesia, Pasifik Selatan

Film Moana bercerita tentang seorang gadis remaja yang melakukan ekspedisi untuk menyelamatkan pulau dan penduduk Polinesia. Dari namanya sudah ketahuan kan lokasi film ini terinspirasi dari mana? Yap, Kepulauan Polinesia di Pasifik Selatan yang sangat indah.


Tempat-tempat kece di atas bisa jadi referensi liburanmu nih. Kamu mau ke mana dulu?

SITUS POKER & DOMINO TERBAIK & TERPERCAYA SEJAK 2016TINGKAT DAN PELUANG KEMENANGAN LEBIH BESA

Share:

KAKAKCASH







ONEBETQQ






Popular Posts

Search This Blog

SATUQQ






Diberdayakan oleh Blogger.

Blog Archive

Recent Posts