8 Jenis Sop Khas Indonesia yang Bikin Lidah Bergoyang

 placeholder
ONBETQQKULINER - Saat cuaca sedang dingin atau turun hujan, makanan hangat dan berkuah pasti jadi primadona, sop salah satunya.
Jika membayangkan sop hanyalah sop yang biasa disajikan di rumah-rumah, Moms salah besar! Indonesia ternyata punya banyak jenis sop yang punya cita rasa lezat.Agen Domino 99 Terpercaya

1. Sop Tunjang

Ketimbang sop tunjang, gulai tunjang mungkin lebih populer ya Moms. Tapi, kalau pernah ke Pekanbaru, Moms pasti kenal sekali dengan sop tunjang ini.
Sop tunjang adalah sop kaki yang memakai sapi muda. Sop ini memang sekilas mirip sop iga, hanya saja tulang kaki sapi yang disajikan masih berbalut daging tebal dengan tekstur empuk.
Sop tunjang terdiri dari potongan tunjang atau tulang kaki sapi, kentang, wortel, tomat, dan ditaburi daun bawang.
Kuahnya yang bening kekuningan pun sangat tasty karena terdiri dari bawang putih, bawang merah, jahe, kemiri, kayumanis, dan cengkeh.

2. Sop Kaki Kambing

Orang Jakarta pasti tahu betul sop kaki kambing ini. Sop satu ini terbuat dari campuran kaki kambing dan aneka jeroan yang disiram kuah.
Ada dua jenis kuah yang digunakan, yakni kuah bening dan kuah putih yang ditambahkan santan.
Bumbu kuahnya sangat khas dengan merica, kaldu kambing, pala, kapulaga, cengkeh dan bumbu khas Timur Tengah.
Kuah makin nikmat dengan tambahan minyak samin. Paling pas disantap malam hari dengan nasi hangat.

3. Sop Kimlo

Jangan ngaku pernah ke Solo kalau belum mencicipi sop kimlo. Sop ini ternyata merupakan perpaduan budaya Tionghoa dan Jawa.
Sop kimlo terdiri dari suwiran ayam, irisan wortel, jamur kuping, soun, kembang tahu, dan bunga sedap malam.

4. Sop Bunga Matahari

Seperti namanya, tampilan sop bunga matahari ini memang persis dengan bunga matahari.
Bunga matahari pada sop yang berasal dari Solo ini terbuat dari telur dadar yang diisi serutan wortel, irisan buncis, jamur kuping, jamur merang, kacang polong, sosis, dan adonan ayam.
Semua bahan ditata dengan cantik lalu dibungkus dengan telur dadar.
Saat disajikan, telur dadar diiris dengan pola tertentu sehingga membentuk kelopak bunga matahari yang menunjukkan isi dari telur dadar itu.
Tidak lupa juga kuah gurih hangat disiramkan pada bunga matahari itu. Cantik dan punya cita rasa yang enak.

5. Sop Buntut

Sop buntut ini bukan hanya disukai orang Indonesia. Para pelancong dari luar negeri juga memburu hidangan ini saat bertandang ke Indonesia.
Saking bekennya, sop ini jadi salah satu menu yang disuguhkan di Istana Presiden.

6. Sop Iga

Penggemar hidangan sapi pasti suka sop yang satu ini, ya sop iga.
Sop iga terdiri dari potongan daging iga yang dimasak hingga lembut, kentang, wortel, dan siraman kaldu daging yang gurih dan hangat.
Sop iga ini biasanya disajikan dengan taburan seledri dan bawang goreng serta nasi hangat.
Untuk memberikan sentuhan segar, Moms bisa menambahkan sedikit cuka atau air perasan jeruk limau. Dijamin tidak mengecewakan!

7. Sop Konro

Sop konro khas Sulawesi Selatan ini sudah sangat populer. Seperti sop iga, sop konro ini juga menggunakan bahan dasar iga sapi. Bedanya, iga yang digunakan untuk sop konro ini berukuran besar.
Iga yang dimasak hingga lembut itu disiram kuah kecoklatan yang terbuat dari kluwek, ketumbar, cengkeh, lengkuas, daun salam, bawang merah, dan bawang putih.
Sop konro biasanya disajikan dengan buras, lontong khas Makassar.

8. Sop Ikan Batam

Sesuai dengan namanya, sop ikan Batam ini berasal dari Batam. Ikan yang digunakannya adalah ikan tenggiri fresh. Tidak heran kan Moms rasanya jadi nikmat sekali.
Sop ikan Batam ini sudah terkenal di seantero Indonesia. Rasa gurih dari tenggiri segar berpadu sempurna dengan kuah bening dan tomat hijau.
 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KAKAKCASH







ONEBETQQ






Popular Posts

Search This Blog

SATUQQ






Diberdayakan oleh Blogger.

Blog Archive

Recent Posts