TEMPAT WISATA PEKANBARU YANG KEKINIAN DAN WAJIB KAMU KUNJUNGI


 Belum lengkap rasanya menjelajahi Pulau Sumatera tanpa mampir ke Pekanbaru. Ibukota sekaligus kota terbesar di Riau ini memang terkenal dengan cadangan minyak dan perkebunan kelapa sawitnya. Namun siapa sangka jika Pekanbaru punya banyak destinasi menarik yang asyik untuk dikunjungi, mulai dari wisata alam hingga wisata sejarah dan budaya yang mempesona. Mau tahu dimana saja lokasinya? Baca terus sampai habis ya.

1. Menjelajahi Bukit Warna-warni, Rainbow Hills Rumbai

Sekitar 10 kilometer dari pusat Kota Pekanbaru terdapat sebuah tempat wisata baru yang sedang hits dan keren abis. Namanya Rainbow Hills atau Bukit Pelangi. Tempat ini pertama kali diperkenalkan oleh blogger terkenal Marischka Prudence..

Kata “Rainbow” diambil dari paduan warna unik bukitnya yang dari jauh tampak seperti pelangi. Lokasi bukit ini tidak jauh dari Danau Khayangan. Setiap waktu, kontur dan warna tanah di bukit ini bisa berubah-ubah lho. Namun, hati-hati jika berkunjung saat musim hujan ya karena kondisi tanah yang tidak stabil bisa  longsor.

2. Eksotisme Bukit Kapur Air Hitam

Bukit kapur selalu jadi tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah bukit kapur di area Air Hitam, Pekanbaru. Bukit kapur ini kini marak dikunjungi wisatawan, dan bahkan jadi tempat favorit untuk pengambilan foto pre-wedding. Bentuknya yang megah dengan warna putih bersih membuat berfoto di sini tampak seperti sedang di berada di luar negeri. 

3. Menikmati Syahdunya Danau Lembah Sari

Meski merupakan salah satu kota modern di Sumatera, namun keasrian dan kealamian kotanya masih terus dijaga. Salah satunya adalah dengan adanya danau buatan di tengah kota, yaitu Danau Lembah Sari. Suasana danau yang tenang, hijau, dan luas menjadi daya tarik utama banyaknya wisatawan yang berkunjung kemari. Apalagi saat senja. Pemandangannya sangat indah. Stres, penat dan lelah dijamin akan hilang deh!

Di sekitar area danau juga banyak warung-warung yang menyediakan kuliner khas Pekanbaru, seperti Sup Tunjang yang lezatnya akan membuatmu ketagihan. Jangan lewatkan untuk berfoto di jembatan gantung tua yang instaworthy banget.

4. Main Seru Sambil Foto-foto Di Taman Rekreasi Alam Mayang

Nah, taman rekreasi yang satu ini bisa jadi merupakan tempat favorit warga Pekanbaru untuk berlibur. Dengan mengusung konsep rekreasi di alam terbuka, Taman Rekreasi Alam Mayang menyediakan aneka kegiatan luar ruangan yang asyik.

Mulai dari banana boat hingga memancing bisa kamu lakukan di sini. Bahkan ikan tangkapan hasil memancing boleh kamu bawa pulang lho. Jangan lupa juga untuk berfoto di aneka spot yang instaworthy di area taman. Tidak akan rugi deh mampir kemari!

5. Bertandang Ke Desa Wisata Okura Yang Sejuk Dan Asri

Sejak 2010, Desa Okura diresmikan menjadi desa wisata di Provinsi Riau. Suku asli Melayu-Riau masih tinggal di rumah-rumah panggung sepanjang Sungai Siak. Uniknya, kamu bisa menuju desa ini melalui jalan darat atau melalui jalur sungai dari Pelabuhan Sungai Duku.
Di sini kamu juga bisa menikmati suasana pedesaan yang asri dan jauh dari hiruk pikuk kesibukan Kota Pekanbaru. Selain itu, kamu bisa melakukan aneka aktivitas seperti menyusuri sungai, melihat kehidupan suku asli Desa Okura, bersepeda diantara rimbunan pohon sagu hingga berkuda.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KAKAKCASH







ONEBETQQ






Popular Posts

Search This Blog

SATUQQ






Diberdayakan oleh Blogger.

Blog Archive

Recent Posts